jpnn.com, JAKARTA - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting menyusul rekannya Jonatan Christie lolos ke perempat final Swiss Open 2022.
Ginting lolos setelah menang melawan wakil Prancis, Arnaud Merkle dengan skor 21-14, 14-21, 21-19 dalam laga yang digelar di St. Jakobshalle Basel, Jumat (25/3) dini hari.
BACA JUGA: Swiss Open 2022: Permalukan Malaysia, Jonatan Christie Diadang Musuh Baru
Pada laga tersebut, peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu unggul terlebih dahulu di interval gim pertama dengan skor 11-9.
Selepas jeda, Ginting mampu menjaga tempo hingga akhirnya unggul dengan skor 21-14.
BACA JUGA: Jonatan Christie Dalam Tren Positif, Pebulu Tangkis Prancis Ini Wajib Waspada!
Akan tetapi, tunggal putra ranking lima dunia itu lengah pada gim kedua hingga kalah dengan skor 21-14.
Ginting kembali bangkit pada gim ketiga, lalu mengalahkan Arnaud dengan kemenangan 21-19.
BACA JUGA: Swiss Open 2022: Anthony Ginting Susah Payah Lumpuhkan Pemain Ranking 64 dunia
Berkat kemenangan tersebut, dia lolos ke babak perempat final Swiss Open 2022.
Pada babak perempat final turnamen BWF level 300 itu, Ginting akan melawan wakil India, Sameer Verma.(bwf/mcr16/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Panas di Swiss Open 2022, Pramudya/Yeremia Ditunggu Raksasa Denmark
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Muhammad Naufal