jpnn.com, SAMARINDA - PT Mandau Berlian Sejati selaku diler resmi Mitsubishi di Kalimantan Timur mendapat durian runtuh seiring membaiknya pertambangan batu bara.
Triton yang merupakan salah satu produk unggulan Mitsubishi menjadi buruan perusahaan pertambangan.
BACA JUGA: Batu Bara Kembali Jadi Primadona
“Penjualan per bulannya di Kaltim sekitar 180 unit hingga 220 unit. Permintaannya tinggi bahkan hingga waiting list,” kata Sales Manager PT Mandau Berlian Sejati Wawan Gunawan, Senin (15/10).
Dia menambahkan, market share Triton di Kaltim sebesar 73,5 persen. Sementara itu, Pajero memiliki pangsa pasar sebesar 37,7 persen.
BACA JUGA: 9 Hari di IIMS 2018, Mitsubishi Xpander Masih Susah Dilewati
Setelah itu ada Xpander yang memiliki pangsa pasar hingga 31 persen.
“Mulai dipasarkan awal tahun ini, Xpander bisa mencetak penjualan sekitar 40 unit per bulan,” imbuh Wawan.
BACA JUGA: Xpander Masih Jadi Tumpuan Jualan Mitsubishi di IIMS 2018
Namun, dia mengakui pada awal tahun lalu pihaknya sempat mengalami kendala pasokan unit.
Sebab, kantor pusat membatasi pengiriman unit. Padaha, permintaan Xpander cukup tinggi.
“Akan tetapi, sekarang inden tidak lama. Pasokan untuk beberapa unit ready,” kata Wawan.
Mitsubishi juga menerapkan strategi terbaik agar mampu menarik minat konsumen.
Selain aftersales, pihaknya membuka diler baru di Jalan Zainal Abidin.
Agar lebih menarik, diler resmi Mitsubishi di Kaltim ini membuat program tiap bulan.
“Ini merupakan strategi sales kami. Bulan ini kami mengemas program untuk Xpander,” ujar Wawan. (aji/ndu/k15)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mitsubishi Tancapkan Taji di Kalimantan Timur
Redaktur & Reporter : Ragil