jpnn.com, JAKARTA - Absennya seorang Rivan Nurmulki tidak lantas membuat tim Surabaya Bhayangkara Samator kendor.
Rivan adalah salah satu pemain terbaik yang dimiliki Surabaya Samator saat ini.
BACA JUGA: Jakarta Elektrik PLN Telan Kekalahan Perdana di Proliga 2022, Inilah Penyebabnya
Ketidakhadiran Rivan di Proliga karena masih memiliki kontrak dengan VC Nagano Tridents.
Pelatih Surabaya Samator Sigit Ariwidodo mengakui kalau timnya sedikit kekurangan serangan dengan tidak adanya Rivan.
BACA JUGA: Ini Kunci Shindy Sasgia Dkk Raih Kemenangan di Laga Perdana Proliga 2022
Meski begitu, dia tidak mau menyerah dengan tetap memaksimalkan para pemain yang ada.
"Kami sangat kehilangan Rivan, dia adalah pemain terbaik di tim saat ini. Saya dan tim pelatih menyikapi hal itu dengan memaksimalkan pemain yang ada," ungkap Sigit.
BACA JUGA: Lebih Dekat dengan AKBP Fitria, Polwan Pertama Menjabat Kapolres di Jambi
Senada dengan Sigit, pemain Nizar Zulfikar juga merasa ada yang kurang atas absennya Rivan.
Namun, pemain berposisi tosser itu menganggap tidak adanya Rivan membuka peluang pemain lain untuk berkembang lebih baik.
"Kami memang kehilangan Rivan, tapi sekarang kami memiliki Samsul Kohar. Dahulu kami mengenal Samsul adalah pelapis Rivan, sekarang dia menunjukkan bahwa dia tidak kalah hebat," imbuh Nizar.
Semangat juang tinggi itu terbukti ketika Surabaya Bhayangkara Samator menghadapi Palembang Bank Sumsel Babel.
Tertinggal di gim pertama dengan skor 26-28, tim dari Kepolisian RI itu sukses membalas di tiga gim berikutnya.
Rendy Tamamilang dan kawan-kawan sukses bangkit dengan kemenangan 25-19, 25-22, dan 25-22.
Dengan hasil tersebut, Surabaya Bhayangkara Samator menang dengan skor 3-1 atas Palembang Bank Sumsel Babel.(mcr16/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bikin Malu Polri, Aiptu Wayan Putra Dipecat tidak dengan Hormat
Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Naufal