Tarik Uang Rp 100 Juta, Paha Didor Perampok

Rabu, 24 Juli 2013 – 21:03 WIB

jpnn.com - MOJOKERTO - Sudah dua kali ini pengusaha H Sulton harus merelakan uangnya digondol perampok. Tak tanggung-tanggung, jumlahnya sekitar Rp 600 juta. Kejadian yang terakhir terjadi Rabu (24/7) siang saat Saiful, anak buahnya yang baru saja mengambil uang Rp 100 didor perampok dan mengambil paksa uangnya.

Kejadiannya bermula saat Saiful baru saja mengambil Rp 100 juta di Bank Mandiri Cabang Mojosari sekitar pukul 12.30. Sebenarnya dia sudah ditawari petugas untuk mengawalnya, namun dia menolak dan memilih membawa uang itu dengan menggunakan mobil bersama temannya.

BACA JUGA: Baku Tembak dengan Buser, Dada Dua Perampok Motor Jebol

Ternyata kecerobohan itu harus dibayar mahal. Saat turun dari mobilnya di Jalan Raya Bedagas, Saiful didatangi beberapa orang yang dikenal. Ternyata mereka adalah perampok yang sudah mengincar uang yang dibawa Saiful. Mereka langsung mengeluarkan senjata api dan meminta Saiful menyerahkan uangnya.

Saiful tak begitu saja menyerah. Tentu saja itu membuat pelaku geram. Mereka langsung menembak Saiful. Beruntung timah panas itu hanya menyerempet di paha. Perampok pun dengan leluasa mengambil uang tersebut. "Korban langsung dilarikan ke  RSUD Prof Dr Soekandar Mojosari," kata Kasubag Humas Polres Mojokerto, AKP Lilik Achiril Ekawati.

BACA JUGA: 32 Kali Beraksi Bermodal Senpi, Spesialis Curanmor Dibekuk

Sebelumnya, uang Sulton juga pernah dirampok. Tepatnya pada Februari lalu. Kala itu uang yang berhasil digasak perampok mencapai Rp 500 juta.

Lilik mengatakan hingga kini pihaknya sedang mendalami kejadian itu dan berupaya mengumpulkan keterangan dari para saksi dan pihak terkait.  "Tapi ciri-ciri pelaku sudah kita kantongi dan saat ini masih dalam upaya pengejaran. Dugaannya, pelaku merupakan pelaku lama," katanya. (mas/jpnn)

BACA JUGA: Anak Polisi Diperkosa Kenalan Facebook

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ribuan Miras Hasil Sitaan Dimusnahkan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler