Taufik Anggap Anies Tanpa Cela, Remehkan Pengkritik dengan Label Orang Kalah

Jumat, 11 Februari 2022 – 05:44 WIB
Wakil Ketua DPRD DKI M Taufik. Foto: M Adil/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Penasihat Fraksi Gerindra DPRD DKI Jakarta Mohammad Taufik menilai hasil survei Populi Center mengenai kinerja Gubernur Anies Baswedan yang dianggap baik memang sesuai kenyataan.

Taufik berujar, pihak yang kerap menjelekkan dan mengatakan kinerja Anies tidak baik karena belum menerima kenyataan.

BACA JUGA: Taufik Gerindra: Masa, Giring Dibandingkan Sama Anies Baswedan, Bisanya Cuma Nyanyi

“Memang harus kita akui kinerjanya bagus. Sementara orang mendengungkan enggak bagus itu kan karena belum menerima, sudah hampir selesai masa jabatan gubernur masih belum menerima kalah,” ucap Taufik saat dihubungi, Kamis (10/2).

Sejauh ini, kata Taufik, sejumlah program yang dijalankan Anies terbukti berhasil. Salah satunya adalah pengendalian banjir di ibu kota.

BACA JUGA: Kaki Giring Terperosok ke Tanah Lokasi Formula E, Taufik Gerindra: Konten Saja

Wakil Ketua DPRD DKI dari Fraksi Gerindra ini pun menekankan bahwa sumur resapan pun bermanfaat.

“Buktinya apa? Genangannya berkurang, waktunya berkurang, itu kan pertanda bukti kalau masih ada yang ngomong begono begini enggak mau melihat objektifnya,” jelasnya.

BACA JUGA: Taufik Gerindra Sebut Nama Penerus Anies Baswedan, Nomor 3 Mengejutkan

Taufik mengungkapkan, keberhasilan Anies memimpin Jakarta tak terlepas dari peran Partai Gerindra yang mengusung Mantan Rektor Universitas Paramadina itu pada Pilgub 2017 lalu.

“Kan pak Anies yang usung Gerindra. Ada efektifnya gitu loh. Enggak bisa dipungkiri,” tambah Taufik.

Diketahui, mayoritas masyarakat DKI Jakarta yang menyatakan kepuasannya terhadap kinerja Pemprov DKI Jakarta juga cukup besar, yaitu 73,3 persen. 

Hal ini berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh lembaga penelitian kebijakan dan opini publik Populi Center dengan tema dinamika pembangunan, kinerja pemerintah provinsi DKI. (mcr4/jpnn)

 

Redaktur : Adil
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler