Tekad Anthony Beane Jr di SEA Games 2023, Pertahankan Medali Emas Harga Mati

Selasa, 21 Maret 2023 – 23:51 WIB
Calon pemain naturalisasi Timnas basket Indonesia, Anthony Beane Jr saat berlaga di IBL 2023 bersama Indonesia Patriots. Foto: IBL Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Calon pemain naturalisasi basket, Jerome Anthony Beane Jr mengaku senang sebentar lagi menjadi warga negara Indonesia (WNI).

Pebasket kelahiran 6 Mei 1994 itu mengaku sudah tidak sabar membela Indonesia nantinya di beberapa ajang basket dunia.

BACA JUGA: Selain Anthony Beane, Perbasi Cari Pemain Naturalisasi Baru untuk Timnas Basket Indonesia

Dalam waktu dekat Timnas basket Indonesia berencana ikut event SEA Games 2023 terlebih dahulu.

Setelah itu beberapa event akbar lainnya seperti Asian Games, hingga Kualifikasi Olimpiade Paris 2024 akan dilakoni Andakara Prastawa cum suis.

BACA JUGA: Demi Pertahankan Medali Emas, Timnas Basket Indonesia Gelar TC di Australia

"Saya sangat bahagia bisa menjadi warga negara Indonesia. Tentu saja ada proses yang panjang dan saya sepenuhnya bahagia," ungkap Beane.

Sejauh ini Beane tinggal selangkah lagi untuk bisa menjadi WNI dan bermain untuk Indonesia pada SEA Games 2023.

BACA JUGA: Srikandi Ganjar NTT Gelar Kompetisi Basket Untuk Asah Bakat Anak Muda

Seusai dapat restu dan rekomendasi dari Komisi III DPR RI, Beane tinggal menunggu surat dari Presiden sebelum nantinya diambil sumpah jadi WNI.

Mantan topskor Liga Polandia itu saat ini menjadi opsi terbaik sebagai calon pemain naturalisasi Indonesia yang bermain untuk Timnas basket di SEA Games 2023.

Kiprahnya sejauh ini bersama Indonesia Patriots di IBL 2023 terbilang moncer.

Dari 12 laga yang dijalani bersama Patriots di IBL 2023, Beane tercatat membukukan rataan 21,0 poin, 5,5 rebound, 4,6 asisst per gim.

Torehan tersebut terbilang mengesankan untuk pemain berposisi point guard.

Nantinya jika proses naturalisasinya selesai, Beane bisa langsung bergabung dengan skuad asuhan Milos Pejic yang tengah melakukan persiapan menuju SEA Games 2023.

Alumni Southern Illinois University Carbondale itu bertekad memberikan hasil yang apik untuk Indonesia pada ajang olahraga antar negara di Asia Tenggara itu.

Maklum Indonesia pada SEA Games 2023 berstatus sebagai juara bertahan mengingat di edisi 2021 meraih medali emas.

Saat itu di Negeri Paman Ho, Indonesia mampu menghentikan dominasi Filipina di Asia Tenggara seusai di laga pemungkas menang dengan skor 85-81.

"Tujuan utama saya di sini ialah untuk meraih meraih medali emas."

"Setelah itu saya baru akan mencoba untuk mengembangkan basket di Indonesia," pungkas mantan penggawa Legia Warsawa itu.(mcr16/jpnn)


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler