Teknologi Laser Terbaru untuk Perawatan Kecantikan, Minimal Perlukaan Kulit

Rabu, 18 September 2024 – 00:00 WIB
Candela Indonesia User Meeting 2024 di Jakarta baru-baru ini. Foto: Romaida/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Kebutuhan akan kecantikan kulit kini makin beragam, mulai dari pemakaian skincare hingga berbagai perawatan dengan alat canggih.

Dalam proses perawatan kulit menggunakan alat, tak jarang konsumen menuntut minimal downtime atau luka setelahnya.

BACA JUGA: Fat Filler Berteknologi Jerman, Inovasi Perawatan Kecantikan dr. Ayu Widyaningrum

Menyadari kebutuhan tersebut, PT Regenesis memperkenalkan teknologi laser terbaru besutan Candela Amerika, Fax Pro.

Adapun Frax Pro ialah fraksional laser yang tidak menyebabkan perlukaan (non ablative) dan diklaim dapat memperbaiki tekstur permukaan kulit.

BACA JUGA: Lavalen Hadirkan Teknologi Terbaru Perawatan Kecantikan Kulit dan Wajah

Frax Pro dilengkapi dengan teknologi terbaru dengan efek samping minimal, tetapi memberikan hasil maksimal.

Ahli Dermatologi Indonesia dr. Hafiza, Sp.KK membagikan pengalamannya menggunakan Frax Pro.

BACA JUGA: PicoWay Laser, Perawatan Kecantikan Tanpa Downtime

Menurut Dokter Hafiza, hasil treatment menggunakan Frax Pro memberikan hasil yang sangat baik baik, meskipun baru sekali perawatan.

"Efek downtime itu sangat minimal. Jadi, pasien datang sekarang, besok dia sudah bisa melakukan aktivitas secara normal," kata Dokter Hafiza dalam acara Candela Indonesia User Meeting 2024 di Jakarta baru-baru ini.

Alat ini diklaim dapat digunakan untuk beragam indikasi permasalahan kulit.

Adapun di antaranya menghilangkan acne scar, mengecilkan pori, memperbaiki tekstur kulit yang tidak merata, memperbaiki kerutan pada wajah hingga perawatan rambut.

Frax Pro dengan dua panjang gelombang 1550 nm dan 1940 nm, dapat bekerja di lapisan epidermis sampai dermis.

Kondisi tersebut dapat merangsang pertumbuhan kolagen baru dan memberikan tekstur kulit lebih baik.

"Tren pasien sendiri saat ini fokusnya itu lebih ke skin quality, maunya glowing. Hal tersebut didapat dari alat seperti ini," tuturnya. (mcr31/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Anies Masih Punya Peluang Maju di Pilkada Jakarta, 4 Partai Ini Bisa Berkoalisi


Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler