Telkomsel Resmi Operasikan Jaringan 5G di Indonesia 

Senin, 24 Mei 2021 – 19:59 WIB
Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro bersama Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Johnny G. Plate berserta jajarannya melalukan sesi foto. Foto: dok Telkomsel

jpnn.com, JAKARTA - Telkomsel mengumumkan akan meluncurkan layanan 5G secara serentak di Indonesia pada Kamis (27/5). 

Hadirnya layanan 5G di Indonesia karena Telkomsel baru saja menerima surat keterangan laik operasi (SKLO) dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Senin (24/5). 

BACA JUGA: Telkomsel-Lookout Hadirkan Solusi Keamanan Data dari Serangan Siber

Dengan surat tersebut, Telkomsel merupakan operator seluler pertama yang dinyatakan layak untuk mengoperasikan jaringan teknologi 5G Indonesia.

Untuk tahap awal, Telkomsel akan menggunakan frekuensi spektrum 2,3 GHz dan menjual layanan 5G kepada pelanggan. 

BACA JUGA: Puluhan Pasangan Mesum Digerebek di Indekos, Ada yang Sedang Begituan, Hemm

Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro mengatakan, SKLO menjadi bukti bahwa Telkomsel secara sah sudah memenuhi seluruh persyaratan dan regulasi yang berlaku. 

"Kami akan menjalankan rencana pemerintah dalam pengembangan teknologi terbaru sebagai bagian dari akselerasi pemerataan ekosistem broadband dan digital yang inklusif di Indonesia," kata Setyanto dalam siaran persnya, Senin (24/5). 

BACA JUGA: Sambut Ramadan, Telkomsel Siap Optimalkan Jaringan di Lokasi Ini 

Setyanto menambahkan, SKLO ini juga menandakan bahwa Telkomsel makin dekat dalam mewujudkan transformasi digital di Indonesia yang komprehensif melalui penyediaan dan penyelenggaraan jaringan 5G.  

Telkomsel berencana akan meluncurkan layanan 5G secara bertahap di enam lokasi residensial di wilayah Jabodetabek, serta di kota-kota lain seperti Solo, Medan, Balikpapan, Denpasar, Batam, Surabaya, Makassar, dan Bandung. 

Penggelaran 5G perdana di Indonesia itu juga merupakan buah hasil Kominfo dalam beberapa tahun terakhir. 

Sejak diusulkan dan kemudian dinyatakan sebagai pemenang lelang frekuensi 2,3 GHz sehingga memperoleh alokasi tambahan 20 MHz oleh Kemenkominfo, Telkomsel bergerak cepat dalam mengakselerasi persiapan implementasi 5G di Indonesia. 

Demi menjamin keamanan dan kenyamanan para pelanggan, perusahaan pelat merah itu berupaya mempersiapkan penyelenggaraan jaringan 5G yang sesuai dengan regulasi di Indonesia.  

Telkomsel berkomitmen akan memanfaatkan jaringan 5G tidak hanya pada pengembangan layanan dan produk, tetapi berkontribusi membantu mengembangkan talenta digital yang andal dan mampu bersaing secara global 

“Kami berharap, hadirnya jaringan 5G ini bukan hanya mengakselerasi gaya hidup digital masyarakat Indonesia, melainkan mendorong lahirnya smart digital preneur yang dapat menciptakan lebih banyak peluang dan lapangan pekerjaan," pungkas Setyanto. (ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tahlilan Berdarah, Polisi Sudah Turun Tangan


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler