Tepis Ada Money Politics, Hatta Akui Ada Uang Transport untuk Peserta Kongres

Sabtu, 28 Februari 2015 – 18:11 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Isu money politics alias politik yang di Kongres IV Partai Amanat Nasional (PAN) di Nusa Dua, Bali makin santer bergulir. Kabar tentang politik uang itu menggelinding lantaran sengitnya persaingan calon ketua umum PAN.

Ketua Umum PAN yang masih ingin memertahankan posisinya, Hatta Rajasa bahkan merasa perlu mengomentari soal politik uang di kongres yang rencananya dibuka hari ini (28/2). Menurutnya, tidak ada politik uang di kongres partai yang dipimpinnya.

BACA JUGA: Zulkifli Tegaskan Bukan Saatnya Lagi PAN Sentralistik

Namun, Hatta mengakui bahwa memang ada uang transport untuk pengurus-pengurus PAN di daerah yang kesulitan biaya untuk hadir di kongres. Ia menegaskan, menyediakan akomodasi merupakan hal wajar.

"Di PAN tidak pernah ada money politic. Kawan-kawan daerah kesulitan trasnport, wajar (diberi uang transport, red. Diartikan money politic, tidak demikian. Kalau cara uang di luar agenda kongres, baru itu money politic," katanya jelang pembukaan kongres PAN.

BACA JUGA: Aroma Politik Uang Mulai Tercium di Kongres PAN

Hatta menegaskan, para peserta kongres yang hadir ke Bali harus dibantu biayanya. Sehingga, panitia menyediakan akomodasi sebagai pengganti transport mereka.

"Harus kita bantu. Panitia hanya sediakan akomodasi. Transport masing-masing. Dalam hal ini ada yang mampu ada yang tidak. Ada yang DPD, bupati. Bantu teman-teman untuk berangkat. It’s not money politic (itu bukan politik uang, red),” tegasnya.(fat/jpnn)

BACA JUGA: Siapkan Pilkada, Mendagri Segera Kumpulkan Kada dan Sekda

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pesan Amien, Jangan Ada Politik Uang di Kongres PAN


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler