Tepis Megawati-Jokowi Tak Komunikasi, Hasto Ingatkan Kasih Ibu Selama 20 Tahun

Jumat, 27 Oktober 2023 – 22:28 WIB
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto membantah adanya isu yang yang menyebut Megawati Soekarnoputri dan Presiden Jokowi tak melakukan komunikasi secara intens.

Hasto mengatakan komunikasi antara Megawati dan Jokowi telah terjalin sejak lama. Bahkan, terhitung sejak 20 tahun lalu.

BACA JUGA: Makin Menggila, Megawati Belum Terbendung di Negeri Ginseng

Di mana, Jokowi sebagai kader PDIP diusung untuk maju sebagai Wali Kota Solo, Gubernur DKI Jakarta, hingga Presiden RI selama dua periode.

"Komunikasinya, kan, berjalan, selama 20 tahun, kan, membuktikan," kata Hasto saat ditemui di sela-sela acara Pagelaran Wayang di Gedung ANRI, Gadjah Mada, Jakarta, Jumat (27/10) malam.

BACA JUGA: Ini Alasan Megawati Minta Kader PDIP Tetap Kawal Jokowi, Fahri Hamzah Bahas Rekonsiliasi

Hasto mengungkapkan bagaimana Megawati selalu memberikan kasih sayang kepada Jokowi seperti anak sendiri.

Bahkan, Hasto meyakini kasih seorang Megawati kepada Jokowi tak akan berkesudahan.

BACA JUGA: Gibran jadi Cawapres Prabowo, Oh, Hubungan Jokowi dan Megawati

"Komitmen kasih seorang ibu yang tidak pernah berkesudahan," ungkap Hasto.

Sementara itu, Hasto juga merespons soal video viral di media sosial yang memperlihatkan Megawati menepis tangan Presiden Jokowi dalam acara pembukaan Rakernas IV PDIP di JiExpo Kemayoran, beberapa waktu lalu.

Menurutnya, video itu hasil editan dan manipulasi yang coba dibangun oleh pihak tertentu untuk memecah belah hubungan Megawati dan Jokowi.

"(Video) itu buatan," tegas Hasto. (Tan/JPNN)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

BACA ARTIKEL LAINNYA... Begini Jawaban Jokowi saat Ditanya Hubungannya dengan Megawati


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler