Teringat Jasa Gus Dur, Pilih Ikut JOIN demi Dukung Cak Imin

Selasa, 17 April 2018 – 23:54 WIB
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar dalam peresmian Posko Jokowi-Cak Imin (JOIN) di Semarang, Selasa (17/4). Foto: istimewa for JPG

jpnn.com, SEMARANG - Sosok KH Abdurrahman Wahid terus dirindukan oleh kalangan minoritas. Tokoh yang beken disapa dengan panggilan Gus Dur itu memang dikenal getol menyuarakan keberagaman dan membela kalangan minoritas dari tindakan diskriminasi.

Kelompok minoritas pun mengharapkan sosok yang mengayomi dan melindungi seperti Gus Dur bisa memimpin Indonesia. Dalam pandangan mereka, ada sosok Muhaimin Iskandar alias Cak Imin yang diharapkan bisa mengikuti jejak Presiden Keempat RI itu dalam melindungi kalangan minoritas.

BACA JUGA: Cak Imin Bakal Patah Hati Jika Batal Jadi Cawapres Jokowi

Ketua Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) Ade Setiawan menyatakan, Gus Dur sangat menghargai keberagaman. Menurutnya, Cak Imin masih memiliki ikatan ideologis dengan Gus Dur yang dijuluki Bapak Tionghoa Indonesia.

“Saya warga Tionghoa dibesarkan di Semarang. Kami bangga dengan Gus Dur yang menghargai perbedaan,” ujar Ade saat menghadiri peresmian Posko Jokowi-Cak Imin (JOIN) di Jl Dr Cipto, Semarang, Jawa Tengah, Selasa (17/04).

BACA JUGA: Bandara Jabar Segera Beroperasi, Pak Jokowi Mengaku Happy

Penilaian senada datang dari Ketua Umum Persatuan Perempuan Kristen Rita Arfi Handayani. Dia meyakini Indonesia akan lebih damai jika dipimpin oleh tokoh yang merupakan murid langsung Gus Dur.

“Terima kasih atas jasa Gus Dur dan perjuangan beliau sehingga gereja bisa beribadah dengan tenang. Indonesia akan lebih bagus dipimpin anak didik Gus Dur, saya tahu Cak Imin,” ucapnya.

BACA JUGA: Jokowi Tokoh Muslim Berpengaruh di Dunia, Prabowo Bagaimana?

Sedangkan Ketua Umum Komite Guru Sekolah Minggu Jateng Marta Mariawati mengatakan, Indonesia merindukan sosok yang mampu merangkul semua golongan seperti Gus Dur. Dalam kaitannya dengan sekolah minggu, kata Marta, hingga kini masih mengalami kendala terkait dukungan operasional, sarana dan prasarana.

“Saya apresiasi Gus Dur atas perjuangan beliau menerima semua perbedaan, bineka sesuai Pancasila,” sebut Marta.(jpg/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bismillah, Ada Mandat Kiai ke Cak Imin agar Damping Jokowi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler