Terinspirasi Tilang, Jadikan Selebrasi

Senin, 19 November 2012 – 11:24 WIB
MANCHESTER - Kekalahan Manchester United di kandang Norwich City memberi andil Manchester City tetap memuncaki klasemen Premier League di pekan ke-12. Tentu saja tanpa menafikan kemenangan lima gol tanpa balas City atas Aston Villa di Stadion Etihad Sabtu malam WIB (17/11).

Kemenangan City atas Villa pun tak bisa lepas dari kecemerlangan Carlos Tevez. Striker Argentina itu bermain impresif dengan torehan dua gol dan satu assist. Dengan donasi dua gol, Tevez berarti telah mengemas 6 gol di Premier League musim ini. Dia pun bersanding dengan dua striker City lainnya, Edin Dzeko dan Sergio Aguero.

Tapi, yang menarik dari gol-gol Tevez adalah ketika dirinya memperkenalkan selebrasi baru. Dia merayakan golnya dengan gaya bak orang mengemudi sembari duduk di tanah. Selebrasi Tevez itu sepertinya mengacu kasus yang tengah dihadapinya sekarang. Yakni, terkait pemalsuan surat izin mengemudi (SIM).

Ya, Kamis lalu waktu setempat (15/11), Tevez diberhentikan di tengah jalan oleh polisi. Dia lantas dikenai tilang karena tidak mampu menunjukkan SIM resmi Inggris. Tevez hanya bisa menunjukkan SIM internasional yang validitasnya sebenarnya sudah hangus setahun lalu.

Sebagai catatan, Tevez sudah berdomisili di Inggris enam tahun terakhir atau sejak memperkuat West Ham United pada 2006. Tidak hanya kena tilang, mobil Porsche warna putih kesayangannya disita polisi dan diangkut oleh truk untuk dibawa ke kantor polisi setempat. Tevez baru pulang setelah dijemput oleh istrinya.

Tevez beruntung membela City. Itu setelah manajemen klub juara Premier League musim lalu tersebut turun tangan. "Salah satu ofisial klub akan mengurus SIM untuknya (Tevez, Red). Hanya, sampai urusan administrasinya selesai, mobilnya terpaksa masih disita pihak berwajib," kata juru bicara City sebagaimana dilansir The Mirror.

Tevez memang termasuk pemain yang suka menggelar selebrasi baru karena terinspirasi apa yang baru saja dialaminya. Sebelum selebrasi mengemudi karena terinspirasi kasus SIM, striker berjuluk Apache itu pernah bergaya swing ala pegolf seusai mencetak gol.

Selain memang hobi bermain golf, Tevez pernah mencuri perhatian di awal musim ketika beralih profesi sebagai caddy Andres Romero. Pegolf pro yang satu ini tak lain sahabat Tevez dan juga berasal dari Argentina. (dns)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Terinspirasi Tilang, Jadikan Selebrasi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler