Terkait Aksi 22 Mei, Sejumlah Rute Transjakarta Mengalami Penyesuaian

Rabu, 22 Mei 2019 – 12:31 WIB
Bus Transjakarta. Foto dok humas Transjakarta

jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah rute Transjakarta hari ini, Rabu (22/5) mengalami penyesuaian terkait masih berlangsungnya aksi 22 Mei.

Adapun rute yang mengalami penyesuaian yakni koridor 1 (Blok M-Kota),4A (Grogol-TU GAS), 4C (Bundaran Senayan- TU GAS), 5A (Melayu-Grogol), 6A (Ragunan-Monas).

BACA JUGA: Imbauan untuk Pengguna KRL, Gunakan Stasiun Alternatif Selain Tanah Abang dan Palmerah

"Serta perpendekan layanan dengan tidak melayani kawasan Tanah Abang, seperti Tanah Abang-Batusari (8K), Tanah Abang-Blok M (1N), Tanah Abang-Kebayoran Lama (8C). Selain itu layanan bus wisata dan bus gratis juga sementara berhenti beroperasi," ujar Direktur Utama Transjakarta Agung Wicaksono.

Karena itu Agung mengimbau masyarakat untuk mengantisipasi perjalanan dengan selalu mengupdate informasi terbaru.

BACA JUGA: Buntut Demo di Bawaslu, Polisi Masih Blokade Beberapa Jalan di Petamburan

"Petugas Transjakarta maupun media sosial secara aktif menginformasikan," kata Agung.

Agung menambahkan penyesuaian layanan ini bersifat situasional. Bila pihak berwenang menyatakan situasi kondusif maka rute akan kembali sesuai jadwal.(chi/jpnn)

BACA JUGA: Demo di Bawaslu: Amien Rais Sebut Negara Bisa Bubar, Sudah 3 Meninggal, Tito Bertanggung Jawab

BACA ARTIKEL LAINNYA... Silakan Merantau, Jangan Mampir Ikut Aksi 22 Mei


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler