jpnn.com - SAGULUNG - Usman, 32, meregang nyawa usai menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Embung Fatimah, Sabtu (20/2). Warga Kavling Seilekop Blok A Nomor 35 ini mengalami luka bakar hampir di sekujur tubuhnya.
"Ia, dia meninggal pukul 13.00 WIB," ujar Ryan, Customer Service Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Embung Fatimah seperti dikutip batampos.co.id (group JPNN), Senin.
BACA JUGA: Empat WNI Terduga Gabung ISIS Diterbangkan ke Jakarta
Ryan menuturkan, sebelumnya Usman sempat mendapat perawatan di ruang ICU, namun akibat luka bakar yang dideritanya cukup parah, akhirnya Usman tidak dapat tertolong lagi. "Luka bakar di tubuhnya parah, jadi tak tertolong," katanya.
Jenazah Usman sudah dipindahkan ke kamar jenazah untuk segera dimandikan, lalu dibawa ke rumah duka untuk segera dimakamkan oleh keluarga. "Mengenai jenazah, semuanya sudah diurus keluarganya," tutup Ryan.
BACA JUGA: Diduga Mau Gabung ISIS, Empat WNI Ditangkap di Singapura
Sementara itu, Dasril abang kandungnya Usman, mengatakan kematian adiknya tersebut diduga akibat terlilit utang, sehingga Usman nekat melakukan percobaan bunuh diri dengan membakar tubuhnya.
Namun Dasril membantah bahwa adiknya tersebut terlilit hutang lantaran untuk bermain judi dan sering mabuk-mabukan.
BACA JUGA: Jatah Formasi CPNS Masih Tanda Tanya
"Tak betul itu, adik saya tak seperti itu. Aku yang kenal dia," tegas Dasril.
Dasril mengatakan nantinya jenazah Usman akan langsung dibawa ke rumah duka, dan disalatkan. Setelah itu, langsung dimakamkan di Pemakaman Seitemiang.
Pantauan Batam Pos di lokasi, tampak keluarga Usman histeris melihat jenazah Usman yang terbaring kaku di ruang jenazah. Hingga saat memandikan jenazah, keluarga tidak berhenti menangis. (cr20/ray/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Heboh! Meninggal di Warung Usai Pesan Teh Manis
Redaktur : Tim Redaksi