Ternyata Inilah Rahasia Kulit Kalem Afgan

Kamis, 02 Mei 2024 – 21:06 WIB
Afgansyah Reza alias Afgan. Foto: Djainab Natalia Saroh/JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Afgansyah Reza a.k.a Afgan, penyanyi single ini tak pernah berhenti mengeksplorasi setiap karyanya.

Sejak mengawali karier pada 2008, Afgan telah memikat hati masyarakat Indonesia.

BACA JUGA: Afgan, Lyodra, dan Kunto Aji Meriahkan Festival Pesona Nusantara di Yogyakarta 

Tahun ini, Afgan kembali memberikan kejutan dengan merilis sebuah single lagu terbaru.

Penyanyi yang juga model iklan dan aktor film layar lebar ini selalu menjaga penampilan, salah satunya dengan merawat kulit wajah.

BACA JUGA: Cerita di Balik Kolaborasi Afgan dan Lyodra

Baginya, merawat kesehatan kulit menjadi hal utama dalam menunjang penampilannya sebagai seorang penyanyi. Untuk memenuhi nutrisi kesehatan kulitnya, Afgan menggunakan produk skincare yang disesuaikan jenis kulitnya.

Afgan pun membagikan rahasia ‘kulit kalem’ bebas dari masalah.

BACA JUGA: Inilah 7 Brand Skincare Terlaris Selama Ramadan 2024

“Padatnya kegiatan manggung di berbagai kota dengan kondisi cuaca yang beragam, menyebabkan kulit gue mudah mengalami masalah, salah satunya kulit jadi sensitif dan kemerahan. Untuk mengatasinya, gue mempercayakan penggunaan produk Somethinc - Calm Down Series sebagai rangkaian skincare perawatan untuk menjaga kulit wajah bebas dari kemerahan, kulit sensitif, dan iritasi," kata Afgan.

Salah satu produk unggulan dalam series ini adalah Calm Down Skinpair R-Cover Cream yang cocok untuk kulit sensitif, berjerawat, dan jenis kulit lainnya.

Dengan formula juga bahan yang dibuat khusus yang dipatenkan oleh Somethinc, terbukti efektif (melalui hasil riset), dapat menjadikan kulit kalem & tenang serta memperbaiki Skin Barrier dua kali lebih cepat.

“Kegiatan yang mengharuskan gue untuk selalu traveling bikin kulit gampang iritasi, kering, dan kemerahan karena perubahan cuaca dan udara. Namun, tinggal menjadikan kalem saja pakai Calm Down Series yang terbukti dapat bikin kalem kulit gue,’’ ujar Afgan. (bon/jpnn)


Redaktur : Mufthia Ridwan
Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler