jpnn.com, JAKARTA - Persija Jakarta akhirnya lebih memilih mendatangkan pemain asing, Addison Alves, dibanding Hilton Moreira.
Kepastian itu diungkapkan manajemen Persija melalui pernyataan resmi dari manajemen pada Kamis (8/2) malam.
BACA JUGA: Persija Jakarta Deal dengan Mantan Bomber Persipura
Rekrutan baru itu pun memastikan bahwa striker asing sebelumnya, Ivan Carlos, sudah pasti terdepak dari tim Macan Kemayoran.
Ivan sendiri mengalami cedera metatarsal 5 dan harus membuatnya menepi selama empat bulan.
BACA JUGA: Kapan Liga 1 2018 Dimulai? Jawabannya Tidak Ada di Sini
Meski tak menyebutkan alasan resmi mengapa Hilton batal direkrut meski sempat disebut cukup berpengalaman, CEO Persija Gede Widiade memastikan, bahwa sosok pemain asal Brasil seperti Addison Alveslah yang dibutuhkan timnya.
"Dia penyerang yang cukup tajam musim lalu. Attitude-nya bagus. Semoga hadirnya Addison membuat lini depan Persija semakin mantap utamanya di Piala AFC nanti," ungkap Gede.
BACA JUGA: Omong Kosong! Subsidi dan Hak Siar Liga 1 Musim Lalu Mana..
Musim lalu Addison juga menjanjikan saat masih berkostum Persipura Jayapura. Dia masuk kategori striker tajam karena pada musim 2017, mampu membukukan 15 gol.
"Kami butuh skuat yang lengkap, kehadirannya bisa menjadikan skuat kami cukup seimbang. Semua pemain yang kami ambil memiliki performa yang merata," tuturnya.
Tentu saja, Addison bakal menjadi pelapis dari striker asing Mako Simic. Namun, di kompetisi Asia, AFC CUp 2018, pemain 36 tahun tersebut bisa menjadi tandem yang sempurna bagi tim Macan Kemayoran. (dkk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Teco Tebar Psywar Jelang Hadapi PSMS di Semifinal
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad