Terobos Pintu Perlintasan KA, Suharyono Meregang Nyawa

Rabu, 25 Agustus 2021 – 20:33 WIB
Polisi melakukan olah TKP di lokasi kecelakaan di perlintasan kereta api. Ilustrasi: Dok JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Seorang pengendara sepeda motor tewas tertabrak kereta api di pintu perlintasan KA di Jalan Ciputat, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (25/8). 

Korban diduga nekat menerobos pintu perlintasan KA hingga terseret hingga sepuluh meter.

BACA JUGA: Mengaku Polisi, Heri Budiono Tipu Mantan Pramugari, Lihat Gayanya

"Saat palang pintu kereta tertutup, korban dan sepeda motornya terus melaju," kata seorang saksi bernama Ari (20), Rabu.

Korban bernama Suharyono, 29, asal Krajan RT 03/ RW 06, Sukodono, Kabupaten Donorojo, Pacitan, Jawa Timur.

BACA JUGA: Kapolsek Ipda JSB Dicopot dari Jabatannya, Perintah Kapolda Tegas

Ari mengatakan, peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 13.36 WIB.

Mulanya, sepeda motor bernomor polisi B 6729 LH yang dikendarai korban melaju dari arah Polsek hendak melewati pintu perlintasan KA menuju Pasar Kebayoran Lama, Jaksel

BACA JUGA: Kecelakaan di Perlintasan KA, Innova Rusat Berat, Pasutri Selamat

Kala itu, sirine tanda KA akan lewat telah berbunyi. Palang pintu KA pun telah diturunkan. 

Sejumlah kendaraan roda empat dan dua telah berhenti di sekitaran lokasi.

Namun, Suharyono tetap nekat menerobos.

"Menerobos hingga palang pintu perlintasannya patah dan tepat KA lewat," ujar Ari.

Walakin, tubuh korban dan sepeda motornya terseret KA. 

Adapun, sepeda motor korban hancur berkeping-keping dan disebut-sebut beberapa saksi terbawa hingga Stasiun KA Kebayoran Lama. 

Petugas Polsek Kebayoran Lama dan Tim Identidikasi Polres Jaksel datang ke lokasi menyelidiki peristiwa itu. 

BACA JUGA: Suami di Malaysia, Istri Malah Ngamar Bareng Mantan di Hotel

Jenazah korban pun telah dibawa ke RS Fatmawati, Jaksel. (cr3/jpnn)


Redaktur : Budi
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler