Terpilih Aklamasi, Hashim Pimpin Percasi Lagi

Sabtu, 06 Juli 2013 – 15:35 WIB
JAKARTA - Pengusaha Hashim Djojohadikusumo kembali dipercaya menjadi nahkoda PB Percasi. Hashim kembali menjabat sebagai Ketum induk catur tanah air tersebut untuk periode 2013-2017 setelah secara aklamasi terpilih lagi dalam Musyawarah Nasional (Munas) PB Percasi yang dilakukan di Hotel Sahid Jakarta, Jumat (5/7) malam.

Dalam Munas tersebut, 32 Pengprov Percasi yang hadir sepakat untuk langsung mengangkat Hashim menjadi Ketum. Sebab, tidak ada calon lain yang menjadi penantang Hashim.

Bahkan, terpilihnya Hashim tak melalui rintangan berarti. Proses Munas berjalan dengan sangat mulus. Tidak ada interupsi dari semua Pengprov yang hadir hingga akhirnya semua sepakat untuk menunjuk Hashim sebagai nahkoda PB Percasi.

Ini adalah kali kedua bagi Hashim memimpin PB Percasi. Di masa bakti keduanya, Hashim bertekad meningkatkan prestasi Percasi. Salah satunya ialah dengan menelurkan banyak Grand Master (GM) di seluruh penjuru tanah air.

Salah satu caranya ialah dengan memperbaiki asupan gizi para pecatur muda. Menurut Hashim, cara tersebut dianggap bisa meningkatkan daya pikir para pecatur. Ujung-ujungnya, tentu saja, akan banyak GM yang lahir untuk membela Timnas.

"Dari PB mau ada kerjasama dengan pengprov untuk menginventarisir pecatur-pecatur belia yang memiliki potensi. Kami akan membinanya dari sekarang. Target kami dalam  sepuluh tahun ke depan akan muncul GM. Saat ini kan masih Irene Kharisma Sukandar dan Susanto Megaranto," kata Hashim. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persib Anggap Mitra Kukar Lawan Berat

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler