jpnn.com - Sekretaris Jenderal Gerindra Ahmad Muzani menyebut hubungan ketum partainya sekaligus Presiden RI Prabowo Subianto dengan Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri tidak memiliki masalah.
"Jauh sebelum Pak Prabowo jadi Presiden, keduanya memiliki hubungan pribadi yang baik. Baik Pak Prabowo ataupun Ibu Megawati," kata Muzani ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (15/1).
BACA JUGA: Ada Kabar Megawati Telepon Prabowo agar Hasto Tak Ditahan? Begini Kata Ketua KPK
Dia mengatakan Prabowo dan Megawati memang belum pernah bertemu sejak eks Menhan RI itu dilantik sebagai Presiden RI pada 20 Oktober 2024.
BACA JUGA: Ada Uang Rp 21 Miliar di Rumah Eks Ketua PN Surabaya
Namun, Ketua MPR RI itu mengatakan komunikasi Prabowo dengan Megawati tetap lancar melalui perantara.
"Pesan dari kedua beliau (Prabowo dan Megawati, red) itu sampai," lanjut Muzani.
BACA JUGA: Yusril: Kemungkinan MK Juga Batalkan Parliamentary Threshold
Menurutnya, komunikasi baik antara dua tokoh yang membuat Gerindra yakin PDI Perjuangan bakal mendukung pemerintahan era Prabowo.
"Kami merasa bersyukur bahwa PDIP tidak akan ke mana-mana, PDI Perjuangan tetap men-support, mendukung pemerintahan Prabowo," ujar dia
Muzani mengatakan hubungan baik Prabowo dan Megawati menjadi sinyal positif yang membuat perpolitikan Indonesia makin kondusif.
"Itu terjadi karena ada hubungan pribadi antardua pemimpin yang makin hari, makin bagus dan itu bukan hubungan satu sampai dua hari, tetapi telah dilalui cukup panjang, jauh sebelum beliau jadi Presiden," ujarnya. (ast/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Aristo Setiawan