jpnn.com, SERANG - Pembicaraan tahap awal untuk proses rekonsiliasi kubu Jokowi – Ma’ruf Amin dengan Prabowo Subianto - Sandiaga Uno ternyata sudah dilakukan.
Hal tersebut disampaikan cawapres Ma’ruf Amin saat menghadiri acara haul ke-126 Syekh Nawawi Albantani di Ponpes An-Nawawi, Tanara, Kabupaten Serang, Jumat (28/6).
BACA JUGA: Maâruf Amin Lengser dari Ketum MUI Setelah Dilantik jadi Wapres
“Saya kira pembicaraan awal sudah, tinggal menunggu kapan pertemuan formalnya. Tapi deal-deal atau komunikasi tidak langsung, sudah,” kata Ma'ruf Amin di Ponpes An Nawawi Tanara, Serang, Banten, Jumat (28/6).
BACA JUGA: Demokrat Silakan Gabung, PAN Jangan
BACA JUGA: Masinton PDIP Tak Setuju Semua Partai Merapat ke Pemerintah
Ia mengaku, dirinya bersama Jokowi tinggal menunggu waktu yang tepat untuk bertemu Prabowo-Sandiaga Uno.
Menurutnya, membangun bangsa pasca-Pemilu ini tidak bisa sendirian. “Harus menyatukan seluruh elemen untuk bersatu demi kepentingan bangsa,” cetusnya.
BACA JUGA: Jokowi - Maruf Pantau Sidang MK dari Halim
Tantangan ke depan membangun Indonesia, ucap Ma’ruf, cukup berat sehingga perlu dukungan semua pihak.
BACA JUGA: Di Depan Rumah Prabowo, Hinca: Tidak Ada Lagi Capres, Adanya Presiden Terpilih
“Tantangan kita berat, kemudian potensi kita harus kembangkan. Karenanya harus bekerja bersama,” kata Ma’ruf. (ken-jpg/air)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ketua DPR: Kalau Masih Ribut, Itu Namanya Elite Egois
Redaktur & Reporter : Soetomo