Tessy Berterima Kasih Diselamatkan Polisi dari Narkoba

Selasa, 04 November 2014 – 17:03 WIB
Tessy Berterima Kasih Diselamatkan Polisi dari Narkoba. JPNN.com

jpnn.com - Pelawak senior, Kabul Basuki atau Tessy kini masih dalam perawatan di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur. Menurut kuasa hukum Tessy, Taufik Husni, kondisi kliennya sudah berangsur membaik.

"Iya kondisi Tessy makin membaik ya. Udah bisa berinteraksi walaupun terbata-bata," kata Taufik di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Senin (3/11).

BACA JUGA: Ini Aksi Anak Kedua Beckham di Iklan From London with Love

Taufik juga mengakui pihak penyidik dari Mabes Polri telah berkunjung untuk melihat keadaan Tessy. Karena belum pulih sepenuhnya, Tessy tak banyak dimintai keterangan.

"Iya tadi ada dari penyidik berkunjung juga tidak lama. Tessy mengaku sangat menyesal dan berterima kasih kepada polisi karena telah menyelamatkannya dari barang haram tersebut," ungkap Taufik.

BACA JUGA: Hotman Bantah Depe Berdamai dengan Yaptonaga

Selain itu, secepatnya Taufik akan mengajukan rehabilitasi untuk kliennya. Ini dilakukannya sesuai dengan pasal yang berlaku.

"Tessy sudah minta pulang tadi tuh karena tidak menyangka juga akibat mengonsumsi narkoba akan seperti ini. Tapi saya bilang percayakan pada kami bahwa secepatnya kami akan buat ajuan untuk rehab ya," papar Taufik.

BACA JUGA: Kasus Depe dan Bos Lamborghini Berakhir Damai

"Kan sesuai pasal 127 juga mengenai vonis rehabilitasi bagi penyalahgunaan narkotika," tambahnya.

Sebelumnya, Tessy dikenakan pasal 114 (1) UU nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Yakni, menawarkan untuk dijual, menjual, membeli, menerima, menjadi kurir jual beli, menukar, dan menyerahkan narkoba golongan 1. Ancaman hukumannya minimal lima tahun penjara dan maksimal 20 tahun. (mg1/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... DPR Ributkan Tayangan Pernikahan Raffi, Ini Tanggapan Citra


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler