Testimoni Tokoh Tionghoa Singgung Ahok Saat Deklarasi Dukung Mas Agus

Minggu, 16 Oktober 2016 – 18:17 WIB
Agus Harimurti Yudhoyono. FOTO: Dok. JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Satu organisasi masyarakat bernama Batas (Barisan Teman Agus-Sylvi) mendeklarasikan diri untuk mendukung jagoan Koalisi Cikeas, Minggu (16/10). Relawan ini merupakan lintas profesi dan kelompok.

Saat prosesi penandatanganan deklarasi, salah satu‎ tokoh Tionghoa Jakarta, Lius Sungkharisma memberikan testimoninya. Menurut Lius, dirinya sudah sangat kecewa dengan kepemimpinan, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok selama menjadi Gubernur DKI Jakarta

BACA JUGA: Kepada Relawan Batas, Mas Agus Curhat Mundur dari TNI

"Mudah-mudahan, saya akan pilih mas Agus dan Sylviana buat jadi pemimpin DKI. Yang satu itu, Ahok sudah tidak perlu diurusin," kata dia dalam sambutannya, di daerah Jagakarsa,  Jakarta Selatan.

Lius yang dikenal vokal mengenai kepemimpinan Ahok itu, menegaskan bahkan bukan dirinya saja yang kecewa. Dia mengklaim, masyarakat Tionghoa lainnya juga turut kecewa.

BACA JUGA: Mas Agus Tanggapi Santai Manuver Djan Faridz

‎Salah satu kekecewaan warga Tionghoa adalah saat Ahok membeli lahan Rumah Sakit Sumber Waras, Jakarta. Menurut dia, warga Tionghoa kecewa karena uang mereka untuk membayar pajak, justru diselewengkan oleh Ahok.

"Di sini tidak perlu lagi bicara Ahok jelek. Dia sudah tidak ada lagi yang suka. Biarin aja, biar saya yang ngomong," kata Lius.

BACA JUGA: Mas Agus Ogah Bermain SARA di Pilkada

Karena itu, Lius mengklaim masyarakat Tionghoa akan memilih mendukung pasangan Agus Harimurti-Sylvi Murni. Dia bahkan mengundang pasangan tersebut untuk hadir dalam deklarasi warga Tionghoa di daerah Mangga Dua, dalam waktu dekat.(Mg4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lembaga Survei Ini Dituding Gunakan Cara Kotor untuk Menangkan Ahok


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler