Thalita Latief Sebut Dennis Rizky Tak Pernah Beri Nafkah: Saya Banting Tulang Untuk Anak Saya

Selasa, 06 April 2021 – 20:16 WIB
Buah hati Thalita Latief dan Dennis Rizky pernah menyaksikan sang ibunda diperlakukan kasar oleh ayahnya. Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com - Artis Talitha Latief mengatakan bahwa suaminya, Dennis Rizky, tak pernah memberikannya nafkah.

Hal ini diungkap oleh Thalita usai mediasi di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Selasa (6/4).

BACA JUGA: Thalita Latief Mengakui Emosi saat Proses Mediasi, Ternyata Ini Pemicunya

Atas alasan tersebut, pemain film Lawang Sewu itu memilih untuk bekerja di samping kesibukannya mengurus buah hatinya.

"Saya banting tulang untuk anak saya, saya yang kerja, yang menghidupi anak saya," ujar Thalita.

BACA JUGA: Digugat Cerai Thalita Latief, Dennis Lyla Jawab Soal Tudingan KDRT dan Perselingkuhan

Menurutnya, pemain bass Lyla itu hanya memenuhi kebutuhan pokok buah hati mereka.

Namun Dennis disebut tak pernah memberikan penghasilannya untuk kebutuhan sang istri.

BACA JUGA: Dilempar Ponsel Hingga Berdarah dan Gigi Patah, Thalita Latief Ungkap Suaminya Beberapa Kali Lakukan KDRT

"Dia kasih uang untuk anak saya, uang susu dan popok," ungkap Thalita.

Dia mengatakan, suaminya itu memang tak memberikannya nafkah sejak awal pernikahan mereka.

"Saya tidak pernah mendapat gaji seorang istri," tutur Thalita.

Selain tak mendapat nafkah, dia juga menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), bahkan bibirnya pernah berdarah dan dua gigi bagian depannya patah karena dilempar ponsel oleh Dennis.

Adapun mediasi yang dilakukan oleh Thalita Latief dan Dennis Rizky siang tadi telah dinyatakan gagal. Proses perceraian itu akan dilanjutkan dengan persidangan pada Kamis (15/4) mendatang. (mcr7/JPNN)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler