LOS ANGELES - Film kolaborasi Walt Disney dan komik Marvel berjudul “The Avengers” masuk dalam daftar film terpopuler. Avengers menjadi box office setelah mampu meraup pendapatan lebih dari USD 1 miliar (Rp9,23 triliun) hingga berdasarkan catatan box office Senin (14/5) kemarin.
Film yang diadaptasi dari komik dengan judul yang sama itu membuat Disney dan Marvel meraih pendapatan hingga USD 103,1 juta di Amerika Utara hingga akhir pekan lalu. Dilaporkan AFP, Selasa (15/5), film ini sebelumnya meraih pemasukan dari tiket sebesar USD 207 juta pada pemutaran perdananya. Angka itu merupakan rekor dalam sejarah box office.
“The Avengers” menceritakan enam superhero, yakni Captain America, Iron Man, Thor, Hulk, Hawkeye dan Black Widow yang bersatu melawan Loki -adik tiri Thor- dan tentara aliennya. Secara global, berdasarkan data dari website IMDb film yang disutradarai Joss Whedon itu telah meraih pendapatan sebesar USD 1.002.082.000,
Kini, “The Avengers” berada di posisi 11 daftar film dengan pendapatan terbesar dalam sejarah. Pengamat mengatakan, film ini sebentar lagi akan mengalahkan “Transformers: Dark of the Moon” yang meraih penjualan tiket USD 1,12 miliar dan berada di posisi ke-4 dalam daftar box office.
Sementara dua film populer besutan sutradara legendaris James Cameron, “Avatar” dan “Titanic” masih berada di puncak box office dengan penghasilan tiket masing-masing sebesar USD 2,8 miliar dan USD 2,2 miliar. Selanjutnya ada “Harry Potter and the Deathly Hallows: Part 2” berada di posisi 3 dengan angka penjualan tiket USD 1,32 miliar.
Yang pasti, hasil yang diperoleh “The Avengers” –diproduksi biaya sebesar USD 220 juta- merupakan kabar gembira bagi Disney yang baru saja mengalami kerugian lebih dari USD 200 juta bulan Maret lalu karena jebloknya penjualan tiket untuk film fiksi ilmiah “John Carter”. Kerugian ini bahkan diduga kuat yang melatar-belakangi mundurnya bos Walt Disney Studios Rich Ross setelah 15 tahun berkarir di perusahaan tersebut.(afp/ara/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ditawari Masuk Golkar, Ahmad Dhani Ogah
Redaktur : Tim Redaksi