The Roger Clubhouse Pro atmos Memadukan Olahraga dan Fesyen

Senin, 24 Juni 2024 – 15:47 WIB
The Roger Clubhouse Pro atmos memadukan olahraga dan fesyen. Foto: atmos

jpnn.com, JAKARTA - Tren sportswear dan sneakers sebagai mode makin meningkat. Ini mendorong atmos memperkenalkan budaya sneaker Tokyo, ke dunia, melalui kolaborasi dengan merek lokal.

Tahun ini, atmos menembus budaya tenis dan membangun lini pakaian yang berkolaboras dengan On, merek pakaian olahraga asal Swiss. 

BACA JUGA: The Vagabond, Hasil Kolaborasi Ortuseightlifestyle dengan Indonesian Sneaker Team

Kolaborasi On dan atmos diwujudkan dalam koleksi The Roger Clubhouse Pro atmos yang memadukan tenis dan mode.

The Roger Clubhouse Pro atmos merupakan sepatu pertama dalam koleksi ini yang bisa digunakan di dalam maupun di luar lapangan.

BACA JUGA: Keseruan Berburu Sneaker di Hari Pertama USS 2023

Dalam edisi terbatasnya, koleksi menggabungkan warna earth tone bernuansa sepia pada bagian atas dengan pola rumput pada insole yang menampilkan logo atmos.

Dilengkapi dengan busa yang sama dengan yang digunakan pada sepatu lari On, serta dilengkapi dengan midsole Helion superfoam yang memberikan fungsi untuk bergerak bebas di lapangan dan kenyamanan saat digunakan di luar lapangan.

BACA JUGA: Kredibiltas Instan dan Tren Mewah Virtual Sneaker

Sepatu ini juga dilengkapi dengan teknologi CloudTec yang dipatenkan oleh On, tersembunyi di dalam sol, memberikan bantalan istimewa untuk rasa yang empuk dan nyaman.

Sepatu yang dirancang khusus untuk tenis ini menawarkan dukungan optimal pada pergelangan kaki, kestabilan saat bergerak cepat, dan bantalan yang meredam benturan pada setiap langkah dan lompatan.

"The Roger Clubhouse Pro atmo yang dirilis pada Maret tahun ini adalah model versatile pertama yang dirancang untuk dipakai pada berbagai kesempatan santai maupun untuk olahraga tenis di lapangan," kata Marcel Lukman, President Director atmos Indonesia, dalam keterangannya, Senin (24/6). (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
sneakers   sepatu   atmos   Fesyen  

Terpopuler