Tidak Mendukung Ahok Itu dari Hati Kecil Saya

Fadel Muhammad Tak Mau Islam Dipermainkan

Jumat, 11 November 2016 – 16:24 WIB
Sekretaris Dewan Pembina Partai Golkar Fadel Muhammad. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto telah resmi mencopot Fadel Muhammad dari posisi sekretaris dewan pembina di partai berlambang beringin hitam itu.

Fadel memilih berseberangan dengan Novanto yang mendukung Basuki T Purnama alias Ahok pada pilkada DKI. Menurut Fadel, hati kecilnya masih sulit untuk mendukung Ahok yang kini menjadi terlapor kasus dugaan penistaan agama.

BACA JUGA: PB HMI Klaim yang Melaporkan Pak SBY Bukan Organisasi Resmi

"Tidak mendukung Ahok itu dari hati kecil saya, Islam enggak boleh dipermainkan oleh dia," ujar Fadel saat dihubungi, Jumat (11/11).

Karenanya, mantan gubernur Gorontalo itu menganggap aneh keputusan Setnov -sapaan Setya Novanto- yang telah dicopot hanya karena berseberangan soal Ahok. Selain itu, Fadil dicopot tanpa pemberitahuan atau komunikasi sebelumnya.

BACA JUGA: Staf Khusus Jokowi Datangi KPK, Terkait Antasari?

Karenanya Fadel mengeluhkan sikap Novanto yang membuat keputusan secara sepihak. "Kan bisa dibicarakan dengan baik-baik," pungkasnya.

Kendati demikian, Fadel mengaku belum memikirkan apakah akan melakukan banding terhadap pemecatan dirinya ke Mahkamah Kehormatan Partai Golkar. Sebab, dia belum menerima pemberitahuan resmi.(cr2/JPG)

BACA JUGA: Waspada, Jangan Sembarangan Sewakan Lahan dan Rumah ke WNA

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Akun Baru Instagram Habib Rizieq, Silakan Follow...


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler