Tiket Ludes, Takut Gelora Runtuh

Jumat, 24 Desember 2010 – 19:23 WIB
Foto: Charlie/Indopos

JAKARTA -- Penjualan tiket kategori II pertandingan Final Piala AFF Suzuki Cup 2010 telah menghentikan penjualan kupon sejak pukul 14.00, Jumat (24/12)Seluruh loket Gelora Bung Karno (GBK) telah ditutup dan tak lagi memberikan kupon.

Namun, hingga menjelang jam 17.00 tadi, ratusan orang masih saja berdiri di depan loket

BACA JUGA: Fergie Sarankan Van der Sar Pensiun

Seperti yang terlihat di loket tribun atas sektor 6
Padahal, panitia telah berkali-kali mengatakan kupon telah habis terjual.

Menurut Codri, salah satu petugas penjual kupon, 16 ribu kupon untuk kategori II telah habis sejak siang tadi

BACA JUGA: Harimau Malaya Jaga Mental

Tapi, karena masih banyak yang antri di depan loket panitia terpaksa menambah 400 lembar tiket lagi
“Itu dua kali tambah, tiap penambahan sebanyak dua ratus tiket,” katanya.

Ia menambahkan, 400 tiket itu diambil dari 100 tiket cadangan

BACA JUGA: Jauh-jauh dari NTB Tak Dapat Tiket

Tapi, tak bisa semuanya diberikan karena memperhitungkan kapasitas GBK“Saat semifinal lalu tiap kali supporter bersorak tribunnya bergetar, takut kalau kelebihan kapasitas bisa runtuh,” jelasnya.

Sementara, salah seorang pendukung timnas yang masih menunggu di depan loket meyakini telah terjadi permainan dalam penjualan tiket“Aneh kalau tiket 16 ribu sudah habis jam dua tadiDi loket saya saja yang dapat baru 500 orang,” ujar SodikinJunaedy, pria asal Bekasi menambahkan, ia akan tetap menunggu di depan loket menunggu penjualan dibuka lagi“Kali aja ada penambahan,” katanya.(sto/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dicurigai jadi Calo, Warga Solo Digebuki


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler