Tim Satgas Banjir Lantamal III Bantu Warga Terdampak Banjir

Selasa, 25 Februari 2020 – 23:27 WIB
Tim Satgas Banjir Lantamal III membantu warga evakuasi banjir di daerah Sunter Kodamar dan Jati Bening sekitarnya, Jl. Yos Sudarso Sunter Jakarta Utara, Selasa (25/2). Foto: Dispen Lantamal III

jpnn.com, JAKARTA - Tim Satgas Banjir Lantamal III dari Yonmarhanlan III di bawah pinpinan Letda Mar Hepri dan Letda Mar Sujatmiko bantu mengevakuasi warga yang terdampak banjir di daerah Sunter Kodamar dan Jati Bening sekitarnya, Jl. Yos Sudarso Sunter Jakarta Utara, Selasa (25/2).

Sejumlah wilayah di Jakarta kembali terendam banjir, sejak hujan mengguyur Senin malam hingga Selasa pagi tadi, tidak terkecuali daerah Sunter dan Jati Bening dan sekitarnya.

BACA JUGA: Satgas Banjir Seskoal Evakuasi Warga Perum Ciledug

Kompleks Kodamar yang tergenang banjir berkisar kedalaman antara 40 cm hingga  60 cm mulai jalan P. Tamiang, jalan P.Putri, jalan P. Bengkalis, jalan P Penyengat dan jalan P. Bintang dan sekitar kawasan sunter hingga jalan Yos Sudarso.

Jumlah personel Tim Satgas banjir di Sunter dipimpin Letda Mar Sujatmiko terdiri dari 30 personel, dengan material 1 truk, 1 jeep, perahu karet 4 unit, mopel 3 unit, swimvest 30 baju dan dayung 20 buah.

BACA JUGA: Jakarta Banjir Lagi, Kader PDIP Langsung Laksanakan Instruksi Megawati

Sedangkan di Jati Bening yang dipimpin Letda Mar Hepri berjumlah 7 personel, 1 truk, dayung 10 buah, mopel 1 unit dan  swimvest 10 buah.

Selain itu, setiap satu jam sekali 4 personel secara bergantian mengecek  pompa air yang berada di kali Sunter Kodamar untuk mengetahui dan memantau kondisi debit air yang ada saat ini.

BACA JUGA: Demi Pengamanan IKN Baru, Brigjen Totok Siapkan Postur TNI di Kalimantan Timur

Turut hadir pada kegiatan tersebut Tim Satgas Banjir Lantamal III, Yonmarhanlan III, warga Sunter dan Jati Bening.(fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler