Timnas Bakal Tantang Negara Tetangga Israel

Kamis, 02 Mei 2019 – 17:55 WIB
Suporter Timnas Indonesia. ILUSTRASI. Foto: JPG/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Timnas senior Indonesia akhirnya mendapatkan lawan tanding yang berkualitas. Kepastian itu didapat seiring jawaban federasi sepak bola Yordania yang mengiyakan untuk beruji coba dengan Skuat Garuda.

Laga uji coba ini akan dihelat pada 11 Juni mendatang. Sayang, laga bukan digelar di Indonesia, tapi di Amman, Yordania.

BACA JUGA: Sriwijaya FC 1 vs 1 Perseru Badak Lampung: Yongki Kembali Tunjukkan Ketajamannya

BACA JUGA: Informasi untuk Pendukung Setia Timnas Indonesia

Yordania sendiri adalah negara yang berbatasan langsung dengan Israel dan saat ini di ranking FIFA ada di peringkat ke-97 dunia.

BACA JUGA: Arema FC Ingin Jajal Kekuatan PSPS Semarang

"Timnas Indonesia akan uji coba lawan Yordania pada 11 Juni. Pertandingan itu digelar di Yordania," kata Direktur Media dan Promosi Digital PSSI Gatot Widakdo saat ditemui di kantor PSSI, Kamis (2/5) sore.

Pada pertengahan tahun ini, Gatot juga memastikan Indonesia akan bertanding sebanyak dua kali. Selain di Yordania, Skuat Garuda juga akan bermain di Indonesia.

BACA JUGA: Pelatih PSMS Kepincut dengan Dua Pemain PSPS Selection

Namun, pria yang juga mantan jurnalis itu masih menutup rapat calon lawan Skuat Garuda.

"Nanti 15 Juni, timnas Indonesia juga akan uji coba internasional. Untuk lawannya masih belum bisa disebutkan. Kemungkinan lawan negara Asia Pasifik," tandasnya.(dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pelatih PSMS Puji Penampilan Perdana Mohammed Lamine


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler