Timnas Indonesia U-19 vs Thailand, Rafli Tetap di Depan

Jumat, 15 September 2017 – 15:02 WIB
Muhammad Rafli Mursalim bersama Skuat Timnas Indonesia U-19 saat berlatih ringan untuk persiapan laga semifinal melawan Thailand, di halaman Olympic Hotel, Yangon, Myanmar, kemarin (14/9). Foto: Dika Kawengian/Jawa Pos

jpnn.com, YANGON - Pelatih Timnas Indonesia U-19 Indra Sjafri akan menerapkan formasi 4-1-3-1-1 saat menghadapi Thailand U-19 di semifinal Piala AFF U-18, sore nanti (tayangan langsung Indosiar pukul 15.30 WIB).

Dalam laga yang digelar di Thuwunna Stadium, Yangon, Myanmar, tersebut, sedikit rotasi dilakukan Indra Sjafri.

BACA JUGA: Rafli Mursalim, Pemain Timnas Indonesia U-19 dari Pesantren

Perubahan itu terlihat dalam rilis dari PSSI, Jumat siang. Pergantian starter dilakukan di tengah, dengan mengistirahatkan M Iqbal dan Asnawi Mangkualam, kemudian memasukkan Witan Sulaeman dan Abimanyu.

Di belakang, Samuel Christianson, digantikan oleh Firza Andika. Selebihnya, tak ada perubahan berarti.

BACA JUGA: Lini Depan Timnas Indonesia U-19 vs Pertahanan Thailand

Di depan pun demikian, performa ciamik M Rafli Mursalim, membuat pelatih Indra Sjafri lebih memilihnya dibanding Hanis Saghara.

Sementara itu, susunan pemain Thailand U-19 belum diumumkan sampai saat ini.(dkk/jpnn)

BACA JUGA: Inilah Catatan Laga Timnas Indonesia U-19 vs Thailand

Timnas Indonesia U-19 (4-1-3-1-1)

Aqil Savik (gk); Rifad Marasabessy, Nurhidayat, Rachmat Irianto, Firza Andika; Luthfi Kamal; Witan Sulaeman, Abimanyu, Feby Eka; Egy Maulana Vikri; Rafli Mursalim

 


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler