jpnn.com, YANGON - Timnas Idonesia U-19 akan bertarung melawan Vietnam di ajang Piala AFF U-18 2017 di Stadion Thuwunna, Yangon, sore nanti (siaran langsung Indosiar pukul 15.00 WIB).
Laga ketiga ini bisa dibilang menjadi tantangan terberat bagi Indonesia selama fase grup.
BACA JUGA: Indra Sjafri Nilai Timnas Indonesia U-19 Belum Tampil 100%
Vietnam dan Indonesia sama-sama mengoleksi enam angka. Saat ini, Vietnam masih berada di puncak klasemen sementara grup B lantaran unggul produktifitas gol.
Dengan begitu, bagi kedua tim, kemenangan menjadi jalan lapang menuju semifinal tanpa menunggu laga pemungkas.
BACA JUGA: Feby Eka Putra: Vietnam Terlihat Sangat Kuat
Bagi Indonesia, laga pemungkas lebih ringan lantaran melawan Brunei Darussalam (13/9), tapi bagi Vietnam tantangannya lebih berat karena menghadapi tuan rumah Myanmar (13/9).
Karena itu, pelatih Indonesia Indra Sjafri harus lebih waspada sore nanti.
BACA JUGA: Pelatih Timnas Indonesia Minta Waspadai 2 Pemain Vietnam
Sepanjang sejarah ajang ini, empat kali Indonesia melawan Vietnam. Hasilnya, Vietnam menang tiga kali dan sekali seri. Kebetulan, hasil seri itu terjadi pada final Piala AFF U-19 2013.
Karena seri tanpa gol di waktu normal, laga dilanjut perpanjangan waktu dan diakhiri dengan kemenangan Indonesia melalui adu penalti 7-6.
”Saya tak terlalu memikirkan masa lalu. Saya tidak pernah sampaikan tentang hasil masa lalu kepada anak-anak. Itu biarlah menjadi sejarah. Sekarang, harus berfokus ke depan dan memikirkan cara menghadapi Vietnam,” tutur Indra yang kini berusia 54 tahun. (*/ham)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Timnas Indonesia U-19 vs Vietnam, Indra Sjafri Pantau Lawan
Redaktur & Reporter : Soetomo