jpnn.com, KUALA LUMPUR - Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Vietnam di Stadion Selayang, Selangor, Malaysia, hari ini (Siaran langsung SCTV pukul 19.45 WIB).
Pertandingan keempat di grup B ini bakal menjadi penentu langkah Indonesia U-22 di pentas SEA Games 2017.
BACA JUGA: Sabet Emas dari Renang, Siman Pecahkan Rekor SEA Games
Kemenangan bakal membuat langkah Indonesia semakin mulus menuju semifinal.
Sebab, di laga penutup grup B, Indonesia hanya akan menghadapi Kamboja yang kini menjadi pesakitan di dasar klasemen.
BACA JUGA: Sudah Pasti Lolos 16 Besar, Persebaya Bakal Rotasi Pemain
Tentu, laga menghadapi Vietnam tidak akan berjalan mudah buat Indonesia. Selain kehilangan Evan Dimas di lini tengah, Indonesia juga harus siap meladeni open play yang disiapkan Vietnam U-22.
Kedua tim sebenarnya punya tipikal permainan cepat melalui kedua sayap. Garuda Muda punya stok winger yang siap dimainkan siapa saja.
BACA JUGA: Diego Costa Sebut Antonio Conte Tidak Sopan
Baik yang main starter dan pengganti punya kualitas yang tidak jauh berbeda.
“Soal menyerang dan bertahan tentu dengan cara kita, yang pasti sayap kanan dan kiri akan kembali kami manfaatkan,” ujar Bima Sakti, asisten pelatih Indonesia U-22.
Bima mengatakan performa pemain Garuda Muda bisa bertahan sampai saat ini tidak lain karena kekompakan yang sudah cukup terjalin erat. Baik dalam pertandingan maupun sekadar latihan sekalipun.
Seperti yang diperlihatkan beberapa pemain Indonesia U-22 setelah latihan di Padang kelab Aman, Kuala Lumpur kemarin (21/8).
Menurutnya, situasi tersebut harus dijaga tetap kondusif. “Coach Milla juga mengingatkan pemain tetap kompak, dalam defense ataupun offense,” terang Bima.
Sementara itu, Evan Dimas mengatakan bahwa siapapun pengganti dia di lapangan besok diharapkan bisa tampil penuh semangat.
“Tentu kecewa gak bisa main, tetapi saya percaya teman-teman bisa maksimal,” katanya. (nap/irr)
Perkiraan Pemain Indonesia vs Vietnam
Vietnam (4-4-2): 22-Phi Minh Long (g); 17-Vu van Thanh, 4-Bui Tien Dung (c), 3-Hoang Van Khanh, 16-Tran Van Kien; 16-Tran Huu Dong Trie, 8- Nguyen Tuan Anh, 12-Nguyen Phong phong, 9-Nguyen van Toan; 27-Ho Tuan Tai, 10-Nguyen Chong Phuong
Pelatih: Nguyen Huu Thang
Jersey: Merah-merah
Indonesia (4-2-3-1): 20-Kartika Aji (g); 11-Gavin Kwan Adsit, 23-Hansamu Yama (c), 15-Ricky Fajrin, 28-Rezhaldi Hehanusa; 8-M. Hargianto, 14-Asnawi Mangkualam; 25-Osvaldo Haay, 29-Septian David, 17-Saddil Ramdani; 10-Ezra Walian
Pelatih: Luis Milla
Jersey: Putih-putih
Stadion: Selayang, Selangor
Live: SCTV pukul 19.45 WIB
BACA ARTIKEL LAINNYA... Imbang dengan Borneo FC, Persipura Tetap di Puncak Klasemen
Redaktur & Reporter : Soetomo