Timnas Indonesia Vs Singapura: Harga Tiket SGD 25, Dijual Calo SGD 130

Sabtu, 25 Desember 2021 – 16:45 WIB
Dito dengan latar belakang suporter Singapura yang lebih ramai dibandingkan suporter Indonesia. foto: dok Pribadi Dito

jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia mendapatkan dukungan dari banyak suporter selama bermain di Piala AFF 2020 yang digelar di Singapura.

Namun, slot tiket yang disiapkan sering kurang dan banyak fan Indonesia gagal memberikan dukungan langsung.

BACA JUGA: Rencana Gila Tatsuma Yoshida Pada Laga Timmas Indonesia vs Singapura

Dito, fan Indonesia yang kini bekerja di Singapura mendapatkan cerita dari pendukung Indonesia lainnya tentang sulitnya mendapatkan tiket.

Bila penjualan online sudah habis, maka fan terpaksa harus datang ke National Stadium untuk membeli tiket langsung di loket.

BACA JUGA: Jangan Sampai Lupa, Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Singapura

"Biasanya kalau habis, ada tiket dijual, ya, di loket. Ada juga kayak calo begitu. Dijual online di situs jual beli online, mahal," katanya.

Pria 38 tahun itu membandingkan harga tiket yang jual resmi dengan yang dipasarkan oleh calo.

BACA JUGA: Jenderal Andika Perintahkan Pemecatan Kolonel P Cs Penabrak Handi dan Salsabila

Resminya, harga tiket tersebut hanya di kisaran SGD 25.

Namun, saat sudah sold out, para calo biasanya ada yang menawarkan sampai SGD 130.

"Kurs di Rp 10.500, itu ada juga yang jual di situs jual beli online," bebernya.

Dito berharap pada pertandingan Leg 2 Semifinal Piala AFF antara Tim Indonesia Vs Singapura, Sabtu (25/12) malam nanti, bisa dimenangkan oleh Pasukan Garuda.

"Kami berharap seluruh WNI atau diaspora yang ada di Singapura datang ke National Stadium, mendukung mendoakan kemenangan Timnas Indonesia," tutur Dito.

Timnas Indonesia Vs Singapura sendiri bakal berlangsung mulai pukul 19.30 WIB, malam nanti.

BACA JUGA: Timnas Indonesia vs Singapura: Kebiasaan Unik Shin Tae Yong Sebelum Pertandingan

Laga tersebut ibarat pertandingan hidup dan mati, karena hanya kemenangan yang bisa memastikan Skuad Garuda melaju ke partai final. (dkk/jpnn)


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler