Timnas Tersingkir, tetapi Aksi Fair Play Syauqi Saud Lubis Jadi Sorotan

Rabu, 05 Oktober 2022 – 01:54 WIB
Pemain Timnas futsal Indonesia Syauqi Saud Lubis. Foto: Instagram/@sauqysaudlubis

jpnn.com - Syauqi Saud Lubis tengah menjadi sorotan seusai melakukan tindakan fair play di laga Indonesia melawan Jepang pada babak perempat final AFC Futsal Cup 2022.

Pada laga ini, Indonesia tersingkir seusai kalah dengan skor 2-3 dari Negeri Matahari Terbit tersebut.

BACA JUGA: Kalah dari Jepang, Timnas Futsal Indonesia Ikuti Jejak Vietnam Gugur di Perempat Final

Indonesia sejatinya punya peluang menang dan lolos ke babak empat besar andai Syauqi menyelesaikan peluangnya.

Pada menit ke-35', Indonesia mendapat serangan balik seusai dua pemain Jepang tertinggal di jantung pertahanan Merah Putih.

BACA JUGA: Babak Pertama, Timnas U-17 Indonesia Pesta 7 Gol ke Gawang Guam

Sayang pemain asal klub Bintang Timur Surabaya itu yang mendapat peluang serangan balik enggan menyelesaikannya menjadi gol.

Pemain kelahiran 29 Januari 1997 itu lebih memilih membuang bola keluar lapangan akibat ada pemain Jepang yang tergeletak di tengah lapangan.

BACA JUGA: Belum Terima Kalah dari Timnas Indonesia, Pelatih Curacao Ucapkan Kalimat Ini

Sontak kejadian itu membuat para pencinta sepak bola di Indonesia memberikan apresiasi.

Meski Merah Putih kalah dan tersingkir, permainan fair play diperlihatkan anak asuhan Mohammad Hashemzadeh pada ajang ini.

Pada pertandingan ini, Indonesia sejatinya unggul terlebih dahulu melalui gol dari Samuel Eko.

Sayang keunggulan Indonesia tidak bertahan hingga pertandingan terakhir seusai Jepang mencetak tiga gol balasan melalui Sora Kanazawa, Soma Mizutani dan Higor Pires.

Adapun Indonesia bisa memperkecil kedudukan di laga ini menjadi 2-3 melalui Dewa Rizky Amanda.

Sayang peluang Indonesia untuk menjaga asa ke babak semifinal gagal seusai pada penghujung laga gol dari Rio Pangestu dianulir karena pertandingan telah usai.

Dengan hasil ini, Jepang lolos ke babak semifinal dan akan menantang pemenang Thailand melawan Tajikistan.

Adapun untuk Indonesia kekalahan ini membuat skuad Merah Putih mengikuti langkah Vietnam yang terlebih dahulu tersingkir di tangan Iran seusai kalah dengan skor 1-8.(mcr16/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler