Timnas U-23 Hadapi Malaysia U-23 untuk Lihat Kualitas Pemain

Jumat, 21 Februari 2014 – 18:41 WIB
Pelatih Timnas U-23, Aji Santoso. Foto: JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Timnas Indonesia U-23 yang disiapkan ke Asian Games 2014 akan menggelar ujicoba melawan Malaysia U-23. Rencananya, ujicoba tersebut akan digelar di Yogyakarta, 5 Maret 2014.

Pelatih Timnas U-23, Aji Santoso mengungkapkan, laga menghadapi Malaysia U-23 sangat bagus untuk meningkatkan kualitas timnya.

BACA JUGA: LeBron James Cedera Hidung, Heat Cemas

"Ujicoba internasional tentu bagus buat tim karena kami bisa melihat kualitas masing-masing pemain," kata Aji Santoso seperti dilansir Harian Top Skor, Jumat (21/2).

Sekretaris Badan Tim Nasional (BTN) Sefdin Syaifuddin mengungkapkan, Malaysia sudah memberi konfirmasi bersedia menjalani ujicoba dengan Garuda Muda (sebutan Timnas U-23).

BACA JUGA: Mourinho Ingin Bawa Zanetti ke Chelsea

Pemilihan Malaysia sebagai lawan ujicoba sudah sesuai dengan keinginan pelatih Aji Santoso. "Ujicoba ini sudah sesuai dengan keinginan pelatih yang ingin melihat kemampuan pemain," ungkap Sefdin. (abu/jpnn)

BACA JUGA: Tunggal Putra tak Tersisa di Kejuaraan Junior Asia

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Maret, Timnas U-23 Hadapi Malaysia U-23 di Yogyakarta


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler