Tinggalkan Real Madrid, Nacho Resmi Gabung Al Qadsiah

Kamis, 27 Juni 2024 – 20:00 WIB
Kapten tim Real Madrid, Nacho Fernandez berselebrasi dalam perayaan trofi juara Liga Champions 2023/2024 yang berlangsung di Plaza Cibeles, Madrid (02/06/2024). (ANTARA/AFP/THOMAS COEX)

jpnn.com - JAKARTA - Bek senior Spanyol, Nacho, meninggalkan Real Madrid. Nacho resmi bergabung dengan klub Arab Saudi, Al Qadsiah, setelah meninggalkan Real Madrid pada akhir musim 2023/24, ungkap klub Liga Pro Saudi dalam sebuah pengumuman mereka pada Kamis.

Nacho yang menjadi kapten saat Real Madrid juara Liga Champions dan LaLiga musim lalu, menandatangani kontrak dua musim bersama Al Qadsiah. 

BACA JUGA: Di Tengah Laga Napoli vs Arsenal, Nacho Monreal Sempat Buang Air Besar

Nacho baru akan bergabung setelah Piala Eropa 2024.

"Keputusan untuk meninggalkan Real Madrid adalah keputusan terberat dalam diri saya. Saya sempat bimbang beberapa bulan lalu, tetapi saya bahagia dengan apa yang sudah kami lakukan. Saya sudah memenangkan segalanya bersama Real Madrid," kata Nacho yang dilansir Fabrizio Romano.

BACA JUGA: Portugal vs Spanyol: Nacho Siap Duel Lawan Cristiano Ronaldo

Nacho mengaku tidak ingin bermain untuk klub lain di Eropa. Oleh karena itu, dia memutuskan untuk memulai tantangan di luar Eropa. "Bila saya tidak mengakhiri karier saya di Madrid, saya tidak ingin melawan mereka. Saya ingin merasakan hal baru dan berbeda. Hidup saya akan berubah, tetapi saya yang saya mau. Saya sangat bahagia," lanjutnya.

Nacho telah bergabung dengan Madrid sejak berumur 10 tahun.

BACA JUGA: Banding Diterima, Nacho Masuk Skuat Madrid Lawan Celta Vigo

Sejak menembus skuad utama, Nacho telah memenangkan 26 trofi termasuk enam trofi Liga Champions. 

Nacho saat ini sedang membela Timnas Spanyol di Euro 2024.

Tim berjuluk La Furia Roja tersebut telah lulus ke babak 16 besar sebagai juara Grup B dengan menyapu bersih tiga kemenangan.

Di babak 16 besar, Spanyol akan menghadapi Georgia di Stadion RheinEnergie pada Senin (1/7). (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler