Tips Mudah Turunkan Berat Badan

Selasa, 19 Juli 2016 – 21:03 WIB
Ilustrasi

jpnn.com - MENURUNKAN berat badan, tidak hanya sebatas mendapatkan tubuh langsing ideal, namun juga kesehatan. Sebab, kelebihan berat badan atau obesitas bisa memicu terjadinya berbagai macam penyakit berbahaya.

Seperti serangan jantung, diabetes type 2, tekanan darah tinggi, asam urat, kolesterol tinggi dan berbagai macam penyakit lainnya.

BACA JUGA: Ketahui Bahaya Tidur Terlalu Lama Bagi Kesehatan

Karena itu, sangat penting menjaga kesehatan tubuh dengan mengikis lemak yang menumpuk dan bonusnya adalah tubuh yang ramping.

Berikut beberapa langkah sederhana untuk menurunkan berat badan, yang sangat efektif tanpa harus melakukan hal-hal ekstrem, yang justru membahayakan kesehatan, seperti dilansir laman Cheat Sheet, Minggu (17/7).

BACA JUGA: Ladies, Ini Alasan Pasangan Kamu Selingkuh

1. Makan beberapa makanan kecil.

Makan 5-6 porsi kecil sehari, lebih sehat daripada makan tiga kali sehari, tapi dalam porsi yang besar.

BACA JUGA: Yuk Kurangi Asupan Gula! Ini Caranya

2. Air.

Ketika Anda sedang diet, air harus menjadi teman baru terbaik Anda. Minum dua gelas penuh air 15-20 menit sebelum makan, Anda akan merasa lebih kenyang lebih cepat.

3. Pelan-pelan.

Studi menemukan, ketika Anda mengunyah makanan dengan benar, maka Anda akan mengonsumsi lebih sedikit kalori.

Kebiasaan ini akan membantu Anda memperlambat dalam mencerna. Cara ini tidak hanya membantu dalam menurunkan berat badan, tetapi juga membantu Anda bersantai dan reset.

4. Makan sedikit beberapa jam, sebelum makan malam.

Makan malam harus menjadi makanan ringan, karena Anda akan istirahat setelahnya.

5. Menuliskannya.

Mulailah memiliki sebuah jurnal makanan yang jujur. Di mana Anda menuliskan apa yang Anda makan. Serta setiap emosi atau godaan yang Anda hadapi, yang berdampak pada kesuksesan pola hidup sehat yang tengah Anda jalani.

Proses menulis itu akan membantu Anda melihat apa kuantitas dan kualitas makanan yang Anda konsumsi. (fny/chi/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Be A Good Zetizen, Go to New Zealand


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler