Titi Kamal: Waktu Juna Hilang, Aku Deg-degan Luar Biasa

Selasa, 20 September 2022 – 06:19 WIB
Titi Kamal bersama suaminya Christian Sugiono dan putranya Juna. Foto Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Titi Kamal berperan sebagai Sandra, istri dari Adrian (Dwi Sasono) yang sedang hamil tua dalam film Jailangkung Sandekala.

Meski tak mudah memerankan sosok perempuan hamil dengan adegan-adegan menantang, tetapi Titi Kamal menyebut pengalamannya itu seru.

BACA JUGA: Rezeki Sedang Seret? Ini Doa Rasulullah SAW Saat Keluar Rumah

Dia lantas menceritakan pengalamannya selama syuting film horor tersebut.

"Aku harus mendalami banget, ingat perubahan hormon saat hamil, emosionalnya, psikisnya, segala macam," ujar Titi Kamal di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (19/9).

BACA JUGA: Pengalaman Mistis Titi Kamal Saat Syuting Film Horor, Dari Dengar Suara Nenek Hingga Lihat Ini

Tak hanya itu, dia juga harus ikut merasakan emosi Sandra yang kehilangan putranya, Kinan (Muzakki Ramdhan).

Menurutnya, kejadian semacam itu tentu sangat tidak diinginkan oleh siapa pun. Namun, ternyata istri Christian Sugiono itu pernah merasakan kejadian serupa.

BACA JUGA: Kerap Gagal Menyanyikan Lagunya Sendiri, Keisya Levronka Sampai Datangi Psikolog

"Kejadian buruk pas liburan itu enggak diinginkan sama keluarga mana pun," ucap Titi Kamal.

"Kayak waktu itu, Juna sempat hilang sedikit saja aku sudah mau copot jantung," sambungnya.

Kala itu, putra pertamanya, Juna sempat hilang saat mereka berkunjung ke luar negeri. Dia bersyukur, si buah hati masih ditemukan.

"Waktu Juna hilang itu aku deg-degannya luar biasa, sempat juga dia ketinggalan waktu naik MRT, sempet waktu di luar negeri," kata Titi Kamal.

Adapun pengalaman buruknya tersebut akhirnya dia tuangkan untuk memerankan sosok Sandra dalam Jailangkung Sandekala.

"Itu aku mengingat dan me-recall lagi perasaan seorang ibu seperti itu pengalamannya," ucap Titi Kamal.(mcr7/jpnn)


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler