TKI Meninggal di Malaysia Akhirnya Dapat Santunan

Sabtu, 20 Mei 2017 – 20:09 WIB
TKI

jpnn.com, SURABAYA - Dua pejabat dari Malaysian Community Care Foundation (MCCF) bakal menuju Sampang, Madura, hari ini.

Mereka akan memberikan santunan 8500 ringgit Malaysia atau setara Rp 26 juta kepada Sahri, TKI asal Sampang.

BACA JUGA: TKI Tewas Dianiaya di Malaysia, Beberapa Rusuknya Patah

Pria kelahiran 25 Oktober 1970 itu meninggal karena serangan jantung di Rumah Kongsi Klang Selangor.

Dia bekerja sebagai kuli bagunan.

BACA JUGA: Berhari-Hari Jenazah TKI NTT Telantar di Bandara

Sahri masuk ke Malaysia tanpa prosedur yang benar. Pemerintah Malaysia menganggapnya sebagai tenaga kerja ilegal.

Untung, dia terdaftar sebagai anggota MCCF. Karena itu, kepulangan jenazah diurus sepenuhnya oleh organisasi yang bergerak sejak 2015 tersebut.

BACA JUGA: TKI Madiun Meninggal di Afrika

Sahri memiliki kartu anggota MCCF. Kartu itu seukuran e-KTP. Dalam kartu itu, terdapat data diri dan barcode.

"Polisi Malaysia lihat kartu ini. Selama pegang, pasti dia aman," jelas Chairman MCCF Halim bin Iskak yang datang bersama Dato' Mohd Zerain bin Majid, Fellow of Bussiness Strategic MCCF, di kantor Jawa Pos.

Menurut dia, terdapat puluhan ribu tenaga kerja asing ilegal yang mencari peruntungan di Malaysia.

Hal itu, ungkap Halim, mulai menimbulkan masalah saat satu di antara mereka meninggal. (sal/c21/diq/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Biaya RS Dilunasi Negara, Siti Dikebumikan di Malaysia


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler