Tolak Calon Kapolri Berkawan Rekanan

Minggu, 19 September 2010 – 19:45 WIB

JAKARTA – Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW), Neta S Pane mendesak DPR agar menolak calon Kapolri bila Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengajukan nama calon yang miskin pengalamanAlasannya, Polri butuh pemimpin yang mempercepat reformasi kepolisian.

“Calon Kapolri yang diragukan kompetensi, pengalaman, kepemimpinan dan integritanya harus ditolak DPR.  DPR jangan mau berspekulasi pada calon yang miskin pengalaman

BACA JUGA: Anggaran Pelesiran Presiden Tertinggi

Sebab ke depan Polri butuh pemimpin yang mempercepat reformsi Polri
Sehingga Polri tidak terus menerus dihujat publik,” kata Neta S Pane di Jakarta, Minggu (19/9).

Neta lantas menetapkan tujuh kriteria calon yang layakn dipilih sebagai Kapolri

BACA JUGA: Fitra Tuding DPR Dapat Fee Bahas Anggaran

Kata dia, selain memiliki integritas, kompetensi, pengalaman, intelektualitas dan dukungan internal, calon Kapolri juga harus diterima publik dan bukan karbitan.

”Kapolri yang baru harus bebas dari unsur kekerabatan, seperti ipar, menantu, besan atau calon besan dari elit pejabat
Harus bebas dari rekanan di lingkungan Polri dan bebas KKN,” katanya.

Selain itu, kata Neta, calon Kapolri juga tidak terlibat dalam proyek di lingkungan Polri, mempunyai perspektif kepemimpinan ”the right man on the right place” dan konsisten membawa Polri menuju pembaruan di segala bidang

BACA JUGA: La Ode Ida Pergoki Acara Tak Senonoh

Neta menambahkan, untuk menghindari politik dagang sapi di DPR, IPW berharap agar Presiden menyerahkan satu nama calon Kapolri saja ke DPR(awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nonkarir Bahayakan Intern Kejaksaan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler