Tommy Kurniawan Sebut BRI Terdepan Mendorong Inklusi Keuangan

Jumat, 14 Oktober 2022 – 19:44 WIB
Tommy Kurniawan Sebut BRI Terdepan Mendorong Inklusi Keuangan. Foto: dok. pribadi

jpnn.com, KABUPATEN BOGOR - Aktor sekaligus anggota DPR RI Tommy Kurniawan menyampaikan peran besar Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang selalu terdepan mendorong inklusi keuangan.

Dia menyampaikan hal tersebut saat bertemu warga di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (13/10).

BACA JUGA: Tommy Kurniawan Soroti Biaya Sewa Bombardier CRJ 1.000

Tomkur-sapaannya, mengatakan bahwa BRI memiliki visi menjadi The Most Valuable Banking Group in Southeast Asia dan Champion of Financial Inclusion pada 2025.

Salah satu visi untuk menjadi Champion of Finacial inclusion, BRI menyadari hal tersebut dapat mendorong pemerataan kemakmuran bagi bangsa Indonesia.

BACA JUGA: BRI Tingkatkan Keamanan dan Kenyamanan BRILink via Asuransi Mikro

Menurut Tommy, visi BRI tersebut sejalan dengan visi pemerintah yang mencanangkan tingkat inklusi keuangan mencapai 90% pada 2024.

"Merujuk data survei tiga tahunan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), inklusi keuangan pada tahun 2019 baru mencapai 76,19% atau meningkat dari 67,8% pada 2016,” jelas Tommy dalam keterangannya, Jumat (14/10).

BACA JUGA: Agen BRILink Raup Fee Based Income Rp 702,7 Miliar

Dalam mewujudkan peningkatan inklusi keuangan tersebut, kata Tommy, juga harus diikuti peningkatan literasi keuangan.

"Menurut data OJK, literasi keuangan baru mencapai 38,03% pada 2019, meningkat dari 29,7% pada 2016," ujar politikus PKB ini.

Tommy juga menguraikan bahwa BRI memiliki 3 strategi utama dalam upayanya meningkatkan financial literasi index.

Pertama, mengembangkan Agen BRILink menjadi 600 ribu hingga akhir 2022 di seluruh Indonesia. Kedua, BRI pun akan mengembangkan digital advisor atau penyuluh digital.

Ketiga, BRI terus berupaya secara konsisten mengembangkan ekosistem bisnis secara digital untuk menjamin keberlanjutan dari proses keuangan digital di masa depan.

“Ini penting, agen laku pandai milik BRI atau Agen BRILink merupakan hybrid channel dari BRI secara brancless banking," jelasnya.

Melalui Agen BRILink masyarakat dapat menikmati layanan/jasa transaksi keuangan layaknya layanan bank di agen-agen/mitra Agen BRILink secara lebih dekat.

Saat ini, jumlah Agen BRILink telah mencapai 584 ribu pada akhir Agustus 2022 dengan jangkauan mencapai 57.618 desa, atau mencakup 3/4 desa diseluruh Indonesia sudah terdapat Agen BRILink. (jlo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sinergi Bank Raya dan BRI, Memajukan Agen BRIlink & Perkuat Layanan Inklusi Keuangan


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler