Toyota Supra Racikan Gazoo Racing Sudah Bisa Dipinang Rp 720 Juta

Senin, 13 Mei 2019 – 19:27 WIB
Toyota Supra GR. Foto: Toyota

jpnn.com - Toyota GR Supra yang merupakan model global pertama GR Development oleh Toyota Gazoo Racing sudah mendarat di Amerika. Harganya mulai dari USD 49.990 atau setara Rp 720 juta.

Mobil yang desain sejatinya terinspirasi dari Calty FT-1 Concept itu lebih dahulu menggoda di North American International Auto Show 2019.

BACA JUGA: Kuartal I 2019, Ekspor Toyota Masih Moncer Berkat Fortuner

BACA JUGA: Toyota Supra Lawas Ternyata Lebih Bernilai Dibandingkan Generasi Terbaru

Sedianya bulan Juli tahun ini akan dijual dengan pilihan 3.0 dan 3.0 Premium serta Launch Edition.

BACA JUGA: Promo Servis Toyota Banyak Diskon dan Hadiah Menarik

GR Supra ini tak sekadar menghadirkan pengendalian yang tak tertandingi dari gerak roda belakang namun juga sumber tenaga, sasis dan teknologi multi media.


Mesin Toyota Supra GR

BACA JUGA: Toyota Supra Lawas Ternyata Lebih Bernilai Dibandingkan Generasi Terbaru

Di balik bonnet, Toyota GR Supra dibekali mesin 3.0L turbocharger, bertenaga 335 Hp dan torsi 495 Nm. Sentakan torsinya sudah tersaji dari putaran bawah, hal ini berkat embusan padat twin-scroll turbocharger.

Transmisi otomatis 8-percepatan berperan penting untuk melesatkan FR Supra lebih cepat, lebih mudah dari paddle shift di balik kemudi.

Toyota GR Supra sendiri diklaim menjadi sedan produksi tercepat. Akselerasinya dari 0-96 kpj hanya membutuhkan waktu 4,1 detik sebelum mencapai kecepatan puncak yang dibatasi 250 kpj.


Interior Toyota Supra GR

Kemampuan tersebut tentu tidak lepas dari hasil racikan Toyota Gazoo Racing. Keseimbangan sasis dengan distribusi bobot 50:50 menjadi kunci kelincahan Toyota GR Supra.

Mengakses kabin, layar 6,5 inci (GR Supra 3.0) terkoneksi dengan Bluetooth dan iPod, pilihan fitur ada navigasi dan JBL Audio. Jok berlapis Alcantara.

Layar sentuh 8,8 inci dan standar navigasi bisa ditemui pada GR Supra 3.0 Premium. Ditambah layanan Supra Connect Telematic, wireless Apple CarPlay dan premium audio JBL dengan 12 speaker.

Sementara untuk Launch Edition disematkan forward collision warning, automatic emergency braking with pedestrian detection, lane departure warning with steering assist dan automatic high beam. (mg8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Toyota Gelar Promo Servis Murah Jelang Libur Lebaran


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler