TP-Link Dinobatkan sebagai Penyedia Produk Wi-Fi Terbaik di Dunia

Senin, 19 Juli 2021 – 19:47 WIB
Perangkat Tp-Link di barak pengungsian. Foto: Tp-Link

jpnn.com, JAKARTA - IDC Quarterly Wireless LAN Tracker mengumumkan bahwa TP-Link secara konsisten menduduki peringkat pertama sebagai penyedia perangkat WLAN global nomor satu selama 10 tahun.

TP-Link menempati pangsa pasar global sebesar 17,8 persen dengan menunjukkan pertumbuhan bisnisnya yang fenomenal di Eropa dan Asia Tenggara. 

BACA JUGA: TP-Link Hadirkan 2 Perangkat Jaringan Internet Lebih Luas, Sebegini Harganya 

“Selama 10 tahun memimpin pasar WLAN mendorong kami untuk tetap fokus menghadirkan gaya hidup terkoneksi ke lebih banyak orang," kata Sterling Li, Country Director TP-Link Indonesia dalam keterangan resmi, Senin (19/7).

TP-Link mengulangi inovasi teknologi terbaru, termasuk Wi-Fi 6 dan mesh. "Mengikuti moto ‘Reliably Smart,’ kami menjembatani dunia melalui jaringan yang cepat dan responsif," ujarnya.

BACA JUGA: TP-Link Fasilitasi Jaringan Internet Bagi Pengungsi Merapi

Didirikan pada 1996, TP-Link memasok distribusi ke lebih dari 170 negara dan melayani miliaran orang di seluruh dunia.

Dengan warisan stabilitas, kinerja, dan nilai yang telah terbukti, TP-Link telah menyusun portofolio produk yang memenuhi kebutuhan jaringan semua orang.

BACA JUGA: TP-Link Indonesia Utamakan Kualitas dan Keamanan Produk

Departemen R&D tingkat atas TP-Link akan terus mengeksplorasi peluang baru yang mendukung basis penggunanya yang berkembang lebih dari 1,2 miliar orang di seluruh dunia.

"Kami berusaha untuk memenuhi kebutuhan ini selama sepuluh tahun ke depan dengan menyediakan lebih banyak perangkat jaringan multi-Gigabit untuk pasar konsumen," tuturnya. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler