TPS Bu Mega Diserbu Warga

Rabu, 15 Februari 2017 – 09:55 WIB
Suasana Tempat Pemungutan Suara (TPS) 02 di Jalan Kebagusan Dalam, Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (15/2). FOTO: Boy/JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Tempat Pemungutan Suara (TPS) 02 di Jalan Kebagusan Dalam, Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (15/2) sudah terlihat ramai sejak pagi. Warga berbondong-bondong mengantre menuju TPS untuk menggunakan hak pilihnya. Mereka memilih pemimpin DKI Jakarta untuk lima tahun ke depan.

Ada mural Pancasila dan para tokoh bangsa di era Kemerdekaan seperti Soekarno, Hatta, dan Syahrir. Ada juga mural burung Garuda.

BACA JUGA: Gatot Kaca Muncul di Tempat Ahok Nyoblos

Warga terpantau sangat antusias. TPS yang berada di depan kediaman Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri itu sudah terpasang tenda merah putuh. Aktivitas masyarakat di sekitarnya tetap berjalan seperti biasa.

Ada yang tetap berjualan. Ada yang tetap lalu lalang di sekitarnya. Di TPS ini, Megawati dan putrinya, yang juga Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani akan melaksanakan hak konstitusionalnya. Mereka akan memberikan suara di pilkada DKI Jakarta.

BACA JUGA: Sebelum Nyoblos, Cagub DKI Ini Terlebih Dahulu...

Rencananya Mega akan berkeliling di sekitar lapangan sebelum mencoblos. Mega terdaftar di TPS dengan nomor 10.00 WIB. Sedangkan Puan nomor 381. Rencananya Mega bersama Puan akan mencoblos sekitar pukul 10.00.

"Direncanakan pukul 10.00 Ibu Megawati bersama keluarga akan memberikan suara di pilkada serentak ini," kata Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanton di lokasi. Setelah pencoblosan, Mega akan memantau perhitungan cepat. Setelah itu digelar jumpa pers.(boy/jpnn)

BACA JUGA: Kandidat Ini Klaim Menang Jika Tak Ada Kecurangan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Terpaksa Sejumlah TPS Harus Dipindahkan


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Pilkada 2017   TPS  

Terpopuler