TPS Dipangkas, Prabowo Protes

Kamis, 18 Juni 2009 – 14:17 WIB
PRABOWO SUBIANTO. Cawapres Prabowo akan menemui Ketua KPU Hafiz Ansyari memprotes pengurangan TPS
JAKARTA - Pengurangan jumlah TPS oleh KPU diduga akan menimbulkan kecurangan baruHal itu dikemukakan oleh calon wakil Presiden dari PDIP-Gerindra Prabowo Subianto

BACA JUGA: Gaji Mega-Prabowo Untuk Rakyat Miskin

''Apalagi pengurangannya cukup signifikan
Ini bisa membuka indikasi kecurangan baru dalam pilpres mendatang,'' kata Prabowo kepada wartawan di Mega-Praboowo Media Centre, Prapanca Jakarta Selatan, Kamis (18/6).

Tidak puas dengan langkah KPU itu, menurut rencana Prabowo akan menemui langsung ketua KPU Hafiz Anshary

BACA JUGA: Kubu SBY Bantah Intervensi Penolakan Iklan Mega-Pro

''Saya akan memprotes keptusuan KPU itu,'' ujarnya menambahkan
Putra Bagawan Ekonomi Indonesia ini mengaku khawatir, KPU mulai tidak independen dalam pelaksanaan Pilpres mendatang

BACA JUGA: Soal HAM, SBY Dinilai Paling Berkomitmen

''"Kami khawatir atas indikasi-indikasi adanya institusi berwenang menunjukkan gelagat tidak independen memihak salah satu kandidatKhususnya kami dari Mega Pro sudah menyampaikan penolakan kami terhadap pengurangan TPS itu," ujarnya menjelaskan.

Menurutnya, pihaknya sempat menyampaikan penolakan atas pengurangan TPS tersebut ke KPUNamun, hingga saat ini belum ada jawaban dari KPU''Karena itu, kami berencana akan mendatangi langsung ketua KPU untuk mempertanyakan hal ituSebab, kalau dibiarkan, kecuragan akan banyak terjadi pada pilpres 8 Juli mendatang.''

Prabowo juga menegaskan bahwa dirinya akan menemui langsung ketua KPUHanya saja, kapan waktunya, Prabowo mengaku tahu''Pokoknya dalam waktu dekat ini, saya akan temui langsung ketua KPUIni masalah penting untuk demokrasi Indonesia ke depan,'' ujarnya menambahkan.(aj/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Perusakan Baliho Capres Ancam Konflik Massa


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler