Trezeguet Gabung River Plate

Rabu, 21 Desember 2011 – 15:56 WIB
BUENOS AIRES - David Trezeguet belum habisPahlawan Prancis di final Euro 2000 itu akan menjalani karir baru di Argentina bersama klub raksasa River Plate

BACA JUGA: Alokasi Tiket Derby Disoal

Trezeguet, 34, pun tercatat sebagai pemain Prancis pertama di klub yang kini berlaga di kasta kedua kompetisi Argentina itu

 
Trezeguet sekaligus rekrutan pertama River di bursa transfer paro musim

BACA JUGA: Buffon Ogah Bicara Scudetto

Eks striker Juventus itu rencananya baru diperkenalkan secara resmi kepada publik pada 4 Januari 2012 atau di hari pertama latihan River seusai break kompetisi.
 
"Trezeguet menandai sebuah perubahan dari River
Dia sudah menjalani tes medis dan akan meneken kontrak pekan depan"

BACA JUGA: Trezeguet Gabung River Plate

Demikian sebagaimana dilansir di situs resmi River.

Trezeguet bergabung dengan River setelah bertahan tidak sampai tiga bulan di klub Uni Emirat Arab (UEA) BaniyasTrezeguet yang dikontrak selama setahun itu hanya tampil tiga kali sebelum dibekap cederaPada 21 November lalu, dia pun memutuskan mengakhiri kontraknya lebih awal.
 
Namun, sekalipun statusnya free agent, Trezeguet masih harus membereskan kontrak lamanya di BaniyasKeputusan Trezeguet memilih River bukan tanpa alasanSemasa kecil, dia tinggal di Buenos Aires dan mengidolakan klub yang paling banyak memenangi level kompetisi teratas di Argentina itu (33 kali).  
 
Pelatih River Matias Almeyda juga punya pengaruh atas perekrutan TrezeguetEks gelandang internasional Argentina itu pernah satu kompetisi bersama Trezeguet di Serie AJika Trezeguet membela Juventus, Almeyda memperkuat Lazio, Parma, Inter Milan, dan Brescia(dns)


Karir Trezeguet
1994-1995     Platense    
1995-2000     AS Monaco    
2000-2010     Juventus    
2010-2011     Hercules    
2011                Baniyas    
2011                River Plate

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSSI Dinilai Terlalu Patuh Pada Donatur


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler