jpnn.com - JAKARTA - Mantan kader Partai Demokrat Tridianto meyakini pertemuan Presiden Joko Widodo dengan Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto di Istana Presiden, Kamis (17/11) kemarin, tak hanya sekadar silaturahmi semata.
Apalagi kalau hanya disebut kunjungan balasan, sebelumnya presiden sudah lebih dulu berkunjung ke kediaman Prabowo di Hambalang, Bogor.
BACA JUGA: Demo 2 Desember, Seperti ini Permintaan dan Imbauan Kapolri
Tridianto meyakini pertemuan memiliki tujuan-tujuan tertentu. Paling tidak untuk membangun kesan adanya kerukunan di antara kedua tokoh tersebut.
"Menurut saya, pertemuan itu juga sekaligus sebagai 'sindiran' pada Pak SBY. Mungkin Pak Jokowi dan Pak Prabowo ingin mengatakan bahwa mereka berteman dekat. Sementara dengan yang satunya enggak, " ujar Tridianto, Jumat (18/11).
BACA JUGA: Seruan Aksi Bela Islam III Langsung jadi Viral
Selain itu, pria yang pernah menjadi kandidat ketua umum PD ini juga meyakini pertemuan kedua tokoh juga berkaitan dengan kasus yang menimpa calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, Pilgub DKI dan sejumlah kondisi kebangsaan lainnya.
"Saya meyakini pertemuan juga ada kaitannya dengan penyikapan-penyikapan Pak SBY terhadap Pak Jokowi selama ini," kata teman dekat mantan Ketua Umum PD Anas Urbaningrum ini.(gir/jpnn)
BACA JUGA: Pemerintah Belanda Nilai Indonesia Pengalaman Tangani Terorisme
BACA ARTIKEL LAINNYA... Wow... Penyumbang Aksi Bela Islam Wowww Bangeeeettt
Redaktur : Tim Redaksi