BACA JUGA: PSM Gunakan Jersey Baru
Federer terhenti di perempat final, setelah menyerah pada petenis Prancis Jo-Wilfried Tsonga.Tsonga menyudahi perjalanan Federer dalam pertarungan lima berdurasi 3 jam 8 menit
BACA JUGA: PBSI Incar Finalis Kejuaraan Asia Junior
Unggulan ke-12 itu menundukkan Federer dengan 3-6, 6-7 (3) 6-4, 6-4, 6-4 di Center Court All England Club, kemarin (29/6).Bagi Federer, kekalahan tersebut membuatnya menyamai perjalanan tahun lalu
BACA JUGA: Tango Harapkan Motivasi dari Suri
Dari tujuh kali masuk final, enam kali dia menjadi juaraHanya pada final 2008 dia mengalami kekalahan di final, yaitu oleh Rafael Nadal (Spanyol).Hasil tersebut juga membuat Federer gagal menyamai rekor legenda asal Amerika Serikat (AS) Pete Sampras yang mampu mengumpulkan tujuh gelar juara dari Wimbledon.
Di lain pihak, Tsonga mencicipi semifinal pertamanya di WimbledonDia mencoba menyamai atau bahkan melebihi rekor terbaiknya di arena grand slam, yaitu final Australia Terbuka 2008Di final tersebut, Tsonga menyerah pada petenis Serbia Novak Djokovic.
"Hari yang menakjubkanSaya bermain luar biasa, semuanya berlangsung baik," kata Tsonga seperti dikutip Reuters.
"Rasanya gila, dia (Federer) adalah pemain terbesar di olahraga ini, sudah meraih semuanya di tenisDia tetap terbaik di duniaSaya senang bisa mengalahkannya, terutama di lapangan rumput yang menjadi favorit dia," lanjutnya.
Semifinal Wimbledon kembali mempertemukan Tsonga dan DjokovicDi laga perempat final lainnya yang juga berlangsung kemarin, Djokovic mengalahkan pencipta kejutan asal Australia Bernard TomicDjokovic mengalahkan petenis 18 tahun itu dengan 6-2, 3-6, 6-3, 7-5.
Djokovic yang kini memegang rekor lima semifinal secara beruntun, sedang mengejar posisi nomor satu ATP (Asosiasi Tenis Putra)Dia bisa menggeser Nadal jika mampu meraih final untuk pertama kalinya di WimbledonSebelumnya, catatan terbaiknya hanya sampai semifinal, yaitu pada 2007 dan 2010.
Perempat final lainnya baru berakhir dinihari tadi WIBNadal yang menempati unggulan teratas berhadapan dengan unggulan kesepuluh Mardy Fish (AS)Satu partai lainnya adalah jagoan tuan rumah Andy Murray yang ditantang Feliciano Lopez (Spanyol)(ady)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pilihan Pirelli Bikin Ferrari Waswas
Redaktur : Tim Redaksi