Tujuh Relawan Ditembak Orang Tak Dikenal

Senin, 14 Agustus 2017 – 22:41 WIB
Syrian Civil Defence atau White Helmet. Foto: AFP

jpnn.com, SYRIA - Anggota Syrian Civil Defence atau yang dikenal White Helmets dibunuh dengan sadis Sabtu dini hari (12/8).

Kantor mereka di Kota Sarmin, Provinsi Idlib, Syria, diserang oleh orang tak dikenal.

BACA JUGA: Kegelisahan Hati Janda dan Istri Pejuang ISIS...

Pelaku membawa senjata api dan menembaki satu per satu relawan yang sedang berada di lokasi tersebut.

Tujuh orang relawan yang sering membantu korban itu dipastikan tewas. Mereka ditembak di bagian kepala.

BACA JUGA: AS Ancam Korut, Mau Senasib dengan Syria dan Afghanistan?

"Kolega yang datang untuk ganti giliran jaga pada pagi hari menemukan mereka sudah tak bernyawa," ujar Direktur Syrian Observatory for Human Rights (SOHR) Rami Abdel Rahman.

Orang di sekitar lokasi kejadian tidak mendengar apa-apa. Sebab, pelaku menggunakan pistol berperedam suara.

BACA JUGA: Keputusan Mengejutkan Trump, Blaaar! Hancur Lebuuur

Jenazah para korban langsung dikuburkan dalam satu liang lahad yang memanjang.

Relawan White Helmets yang hadir tampak bercucuran air mata. Mereka tetap mengenakan helm putih yang menjadi ciri khas untuk menghormati para korban.

SOHR mengungkapkan, pelaku tidak hanya menembaki para relawan, tetapi juga mengambil dua minibus, beberapa helm putih yang biasa dipakai anggota White Helmets saat menolong korban perang Syria, dan walkie-talkie.

Beberapa pos pemeriksaan di wilayah Syria bagian utara sudah dihubungi agar mengamankan kendaraan berlogo White Helmets yang dicurigai.
Hingga berita ini diturunkan, pelaku dan motifnya belum diketahui.

Apakah murni tindak kriminal ataukah ada motif politik. Sumber kantor berita AP yang tak mau diungkap namanya demi alasan keselamatan menyatakan, ada kemungkinan serangan itu dilakukan ISIS. (AFP/Reuters/AlJazeera/sha/c6/any/jpnn)


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Syria  

Terpopuler