Tunda Nikah, Acha Ingin Kerja Kantoran

Kamis, 30 Agustus 2012 – 20:54 WIB
Acha Septriarsa. Foto: Fedrik Tarigan/Jawa Pos
JAKARTA -- Aktris cantik Acha Septriarsa belum juga menampakkan tanda-tanda akan menikah. Mantan kekasih Irwansyah ini menyatakan belum ingin menikah. Alasannya, masih banyak hal yang ingin dilakukannya.

Selain masih ingin tetap mengembangkan karirnya di dunia film, Acha juga punya cita-cita bekerja kantoran. "Masih santai-santai saja. Mau kerja kantoran juga, mau promo film juga," kata Acha saat menghadiri International Film Festival For Peace, Inspiration and Equality di Grand Indonesia Jakarta Pusat, Kamis (30/8) malam.

Saat datang di festival film tersebut, Acha terlihat digandeng seorang pria. "Datang ama abang saya. Dia kerja di kedutaan Yunani makanya dia kenal sama Dubes Indonesia untuk Yunani," ungkapnya.

Alasan lain yang dikemukakan Acha dirinya pengen tetap dekat dengan keluarga. "Belum mikirin nikah, dipending dulu. Mungkin karena pengen dekat ama keluarga aja," jelas gadis berdarah Minangkabau ini.

Saat ditanya siapa pacarnya sekarang, pesinetron yang pernah digosipkan pacaran dengan Pasha Ungu ini enggan menyebut identitas. "Orangnya baik. Pokoknya orangtua setuju-setuju aja, lancar. Doain aja ya," pintanya. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pacar Widi Vierra Cemburu pada Kevin

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler